Sinopsis Anak Masjid, 7 November, Ilham Babak Belur

Puput Puji Lestari diperbarui 07 Nov 2017, 12:54 WIB

Fimela.com, Jakarta Sinetron Anak Masjid dimulai dari Khadijah lagi nasehatin Fajar. Itulah akibat dari orang yang pernah melakukan kesalahan. Kalopun dalam kasus ini Fajar ga bersalah, orang orang tetep aja akan menuduh. Sekarang satu-satunya cara buat kamu supaya bebas dari tuduhan. Kamu  harus bisa tangkap pelaku sebenarnya.

Sementara itu, Ilham diantar pulang oleh Pak Ahmad. Nenek kaget liat keadaan Ilham yang babak belur. Nenek sampe nangis-nangis sambil meluk Ilham. Nenek nanya kenapa? Ilham tadinya ga mau cerita, tapi Ahmad keburu cerita. Nenek shock dan marah.

Aki Naim bangun dan langsung kaget pas liat jam udah waktunya subuh. Lah kok di masjid ga ada yang azan? Oh iya ya, si Ilham kan ga ada. Aki buru-buru bangunin Fary dan yang lainnya. Haris agak males bangunnya. Aki kesel ngomel ngomel.

 

Ilham yang sedang mengumandangkan adzan subuh. Tak lama kemudian ada dua orang warga lagi yang datang ditambah seorang anak kecil, mau ikut sholat berjamaah subuh. Pak Ahmad senang. Dengan keberadaan Ilham akhirnya sedikit demi sedikit mushola mulai hidup.

Sampai di Mushola, Fary buru buru adzan. Suaranya terdengar merdu. Haris bangga. Aki bilang kalo itu karena dia yang ngedidiknya.

Fary Cs dan Mai Cs ketemu di sekolah. Nina cerita soal kecurigaannya sama Bu Eli. Mai lagi-lagi bilang jangan suuzon. Fary bilang, gak ada salahnya kalo mereka membuktikan kecurigaan Nina. Tapi yang terpenting, kita harus menemukan dulu keberadaan Ilham.

Bubaran sekolah, Fary ngajakin lagi Alfa dan yang lainnya untuk nyari Ilham. Alfa dan yang lainnya ok. Fary lalu telpon Ekel untuk ketemu di sebuah tempat. Ekel juga langsung Ok. Saksikan kelanjutan kisah sinetron Anak Masjid setiap hari di SCTV.