5 Tampilan Makeup untuk ke Pesta, Mana yang Kamu Banget?

Ega Maharni diperbarui 03 Nov 2017, 17:15 WIB

Fimela.com, Jakarta Menghadiri acara pesta memang identik dengan makeup yang terlihat lebih glamor, sebab acara pesta yang identik dirayakan pada malam hari akan terasa lebih pantas bila kamu memakai makeup dengan sentuhan gaya strong bold, lebih berani dan tegas.

Tidak terlalu heboh atau berlebihan, makeup untuk pesta juga bisa difokuskan ke beberapa titik lain, misalnya kamu lebih menegaskan ke makeup pada mata yang dibuat dengan sentuhan smokey eye, atau kamu bisa memakai lipstik dengan warna yang lebih gelap atau terang sekalipun.

Jika kamu memakai makeup dengan sentuhan lebih gelap pada acara pesta, kamu bisa terlihat lebih glamor dan elegan, ditambah juga dengan dress yang bisa menambah penampilan semakin manis dan fancy!

Menjelang weekend, pasti banyak acara-acara pesta yang akan kamu hadiri. Nah, dari pada kamu ribet menentukannya dan ingin membuat pulasan makeup apa yang bagus untuk acara pesta, kamu bisa lihat lima tampilan night party look di bawah ini.

2 dari 6 halaman

Smokey eye coklat

Tidak melulu harus hitam, smokey eye coklat dengan tambahan glittery juga oke kamu tiru.

3 dari 6 halaman

Smokey eye dengan lipstik nude

Smokey eye dengan riasan gelap akan lebih cantik bila kamu menambahkan lipstik nude.

4 dari 6 halaman

Highlighter on fleek

Dengan menambahkan highlighter yang sedikit tegas di bagian tulang pipi, akan menambah makeup yang super glowing.

5 dari 6 halaman

Liner hitam di bawah mata

Memberi efek tegas liner yang lebih tebal pada bagian bawah mata akan memberikan efek elegant dan seksi!

6 dari 6 halaman

Alla about black

Bagi kamu yang suka dandanan serba hitam, makeup all about black ini bisa kamu pilih.