Fimela.com, Jakarta Keberhasilan anak sangat ditentukan dari peran orang tua. Salah satunya, Cinta Laura. Herdiana dan Michael Kiehl sangat memegang peran penting atas keberhaasilan Cinta selama ini.
Cewek kelahiran Quakenbruck, Jerman, 17 Agustus 1993 memiliki hubungan sangat dekat dengan kedua orang tuanya itu. Kedekatan tersebut terekam dalam foto-foto yang diunggah sang bunda yang kemudian diunggah dalam akun Instagram pribadinya.
Cinta merupakan sosok sederhana di mata ibundanya. Selain tak pernah membeli mobil maupun barang-barang mewah. Cinta pun merupakan sosok pekerja keras. Selain sukses dalam karier, tapi juga dalam bidang pendidikan.
Dalam dunia pendidikan, Cinta Laura pernah meraih beasiswa saat kuliah di luar negeri. Bahkan, Cinta mendapatkan dua beasiswa sekaligus, yakni dari Marshal and Rhodes di Oxford University dan Gates Cambridge di Cambridge University.
Beasiswa itu didapatkan Cinta Laura lantaran ia berhasil menyelesaikan pendidikan S1 di Columbia University selama tiga tahun. Saat ini, Cinta diketahui tengah menekuni kariernya di Hollywood.
Keberhasilan Cinta Laura itu tentu tak lepas dari dukungan kedua orang tuanya. Berikut foto-foto kebersamaan Cinta bersama orang tuanya.
Bersama Papa
Cinta Laura sangat dekat dengan ayahnya. Ia menyebut orang pertama dalam hidupnya, Papa Kiehl.
Berpelukan dengan Mama
Cinta Laura pun sangat dekat dengan ibundanya. Foto hubungan ibu dan anak itu diunggah Cinta dalam akun Instagram pribadinya.
Bersama Mama dan Papa
Cinta Laura sangat bahagia saat dekat dengan kedua orang tuanya. Foto kebersamaan Cinta dengan papa dan mamanya itu diunggah oleh ibundanya.