Fimela.com, Jakarta Kekompakan band Naif memang tidak terbantahkan. Sejak resmi terbentuk tahun 1995 silam, David Bayu dkk sukses mempertahankan eksistensi bermusik hingga saat ini.
Band pelantun Johan & Enny ini juga tidak berhenti berkarya. Terbukti, mereka kembali menambah diskografi dengan meluncurkan album terbaru bertajuk 7 Bidadari pada (22/10) lalu.
Produktif berkarya Naif dibarengi dengan kerapnya mereka tampil dalam gigs, konser, hingga festival musik. Menariknya, penonton selalu antusias menantikan penampilan mereka dan tentunya karaoke masal yang sanggup membuat badan bergoyang.
Apalagi gaya jadul yang diusung Naif menjadi satu pesona yang memikat banyak hati. Lantas, apa saja lagu yang kerap mereka bawakan ketika tampil? Yuk intip 5 lagu tersebut berikut ini.
1. Posesif
Posesif menjadi salah satu hits terpopuler dari Naif hingga kini dan bisa dikatakan, setiap penampilannya Naif membawakan lagu ini. seperti tajuknya, Posesif berkisah tentang seorang yang begitu posesif dengan sang kekasih.
2. Benci Untuk Mencinta
Hits melankonlis dari Naif ini pasti sudah tidak asing bagi kamu yang sering menyaksikan aksi panggung mereka secara langsung. Meski lirik ini cukup pendek, tetap membekas di hati bukan?
3. Air dan Api
"Mengapa kita saling membenci, awalnya kita slalu memberi," demikian potongan lirik Air dan Api. Naif menyuarakan momen yang kerap terjadi dalam kehidupan hingga ketika menjalin hubungan asmara. Hayo siapa yang merasakan dalamnya lagu ini?
4. Mobil Balap
Naif memang dikenal kerap menyoroti kisah cinta dan mengemas lagunya dengan penyampaian yang unik dan jenaka. Seperti Mobil Balap ini yang menyampaikan soal keseruan keliling kota, menggaet gadis, ngebut, melanggar peraturan, hingga distop polisi.
5. Aku Rela
Tidak ketinggalan, lagu Aku Rela dari Naif yang juga sering mereka nyanyikan saat tampil. "Aku rela meninggalkan pacarkudemi tuk dapatkan kau kekasihku," bunyi penggalan lirik Aku Rela yang melegenda. Pernah merasakan hal yang sama?
Nah, itu dia 5 lagu yang sering dibawakan oleh Naif ketika manggung. Mana lagu yang menjadi favorit kalian?