Sebelum menjalin cinta dengan pemain Persija ini, Ariel Tatum berpacaran dengan pria yang satu profesi dengannya. Bersama Ryuji, Ariel tetap merasakan nyaman meskipun memiliki perbedaan profesi. (Instagram/arieltatum)
Ditemui di acara Panasonic Gobel Awards ke-20, di Jakarta Convention Center, Jakarta, Jumat, (27/10/2017) malam, Ariel yang datang tanpa sang kekasih menceritakan kisah cintanya bersama Ryuji. (Instagram/ryujiutomo)
Mengingat sebelum-sebelumnya ia berpacaran dengan pria yang satu dunia, kali ini Ariel merasa seru ketika bertemu dengan pesepak bola. Bahkan, Ariel pun kini mengetahui soal dunia sepak bola. (Instagram/arieltatum)
“Seru sih (beda profesi), aku biasanya sama orang satu dunia sama aku. Ini benar-benar belajar, aku enggak tahu bola sekarang tahu bola, bisa tahu orang kena kartu kuning," kata Ariel. (Instagram/ryujiutomo)
Dengan dasar kepercayaan, Ariel menjalani hubungan dengan Ryuji. Berniat untuk serius ke depannya, wanita cantik ini pun mengaku sudah mendapat restu dari keluarga mereka masing-masing. (Instagram/arieltatum)
“Base on trust relationship. Kalau gak percaya sama orangnya, gak usah pacaran. Di mana-mana orang pacaran niatnya serius, dan kami cukup serius. Alhamdulillah di-support keluarga. Cuma ke depannya, bismillah saja,” ujarnya. (Instagram/ryujiutomo)
Berasaskan kepercayaan, tujuan Ariel Tatum dan Ryuji Utomo adalah untuk meminimalisir api cemburu lantaran salah paham. Mengingat keduanya yang super sibuk dan memiliki intensitas waktu bertemu yang cukup jarang. (Instagram/arieltatum)