Barasuara Bangga Bisa Manggung di Istana Kepresidenan

Rivan Yuristiawan diperbarui 29 Okt 2017, 15:20 WIB

Fimela.com, Jakarta Grup band Barasuara mendapatkan kesempatan langka untuk bisa tampil di depan Presiden Joko Widodo. Dalam perayaan hari sumpah pemuda yang dihelat oleh Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Barasuara memang menjadi salah satu perwakilan musisi muda yang berkesempatan unjuk kebolehan.

Dari atas panggung, Iga Massardi, vokalis sekaligus gitaris Barasuara mengungkapkan kebanggaannya bisa manggung secara live di Istana Kepresidenan. Namun, ia pun merasa gugup manggung dengan disaksikan langsung oleh orang nomor 1 di Indonesia tersebut.

 

"Sebuah kebanggaan buat kami bisa main di sini. Saya tegang, takut salah ngomong," ujar Iga Massardi, Sabtu (29/10/2017).

Memang, penampilan Barasuara di Istana Bogor dalam rangka peringatan Sumpah Pemuda terlihat sedikit berbeda. Dengan panggung seadanya, Iga terkesan kurang komunikatif seperti biasanya meski tetap menyuguhkan aksi panggung atraktif.

Dalam peringatan Hari Sumpah Pemuda sendiri, Barasuara membawakan tiga lagu populer miliknya. Membuka penampilan dengan lagu Nyala Suara, Barasuara kemudian melanjutkan penampilannya dengan lagu berjudul Api dan Lentera sebelum akhirnya ditutup lagu Bahas Bahasa.

Selain Barasuara, acara perayaan Hari Sumpah Pemuda di Istana Bogor juga dimeriahkan oleh penampilan dari Rizky Febian dan Homogenic.