Fimela.com, Jakarta Tinggal di tengah hutan mungkin bukanlah sebuah ide yang menarik untuk generasi millennials. Namun, bagaimana dengan tinggal di sebuah istana yang terletak di tengah hutan seperti Bruce Willis?
Terihat dari atas, rumah Bruce Willis tegap berdiri dengan mewah. Terlihat kolam renang yang cukup luas di sebelah kiri rumah. serta halaman yang membentang dan menghadap ke hutan.
Masuk ke dalam rumah, kamu akan ditawarkan pemandangan asri yang memanjakan mata. Di sebelah kiri terdapat tangga yang membawa kamu ke lantai dua. Sementara ruang tamu terlihat serasi dengan gabungan warna putih dengan sentuhan alam.
Di ruamh tamu kamu bisa melihat piano dan cello yang diletakkandi pojok ruangan. Rumah terasa nyaman dengan sofa bernuansa abu-abu yang memberikan kehangatan tersendiri.
Beralih ke ruang keluarga, terdapat perapian dan sofa yang cocok menemani Bruce Willis dan keluarga untuk bersantai sembari menyeruput cokelat hangat. Ruangan terasa nyaman dengan sentuhan warna putih, abu-abu, dan cokelat.
Ruang tidur utama berada di lantai dua. Memberikan sentuhan alam yang kuat, kamar tidur ini dihiasi oleh perapian dan kaca di sekelilingnya. Kamu bisa melihat keindangan hutan dan aliran sungai dari ruangan ini.
Dalam rumah mewah yang dibeli Bruce Willis di Bedford, New York, terdapat ruangan penyimpanan winenya tersendiri. Wine dari berbagai macam merk dan tahun bisa ditemukan dalam ruangan ini.
Dari halaman belakang kamu bisa membayangkan melihat tenangnya nuansa alam sembari berbincang bersama dengan keluarga. Langit biru dengan deru suara sungai yang memanjakkan telinga dapat pula terbayangkan.
Tak lupa kolam renang yang bisa dimanfaatkan untuk olahraga sekaligus bersantai bersama dengan keluarga. Di sekeliling kolam renang pun terlihat bunga dan tanaman cantik yang memanjakan mata.
Tak hanya kolam renang, rumah Bruce Willis pun miliki lapangan tenis pribadi. Olahraga di tengah hutan dan menghirup udara yang bersih, siapa yang tak nyaman tinggal di rumah seperti ini?