5 Potret Kesederhanaan Ibu Iriana Jokowi yang Bikin Salut Netizen

fitriandiani diperbarui 13 Okt 2017, 15:25 WIB

Fimela.com, Jakarta Terpilihnya sang suami, Joko Widodo (Jokowi) menjadi presiden Republik Indonesia yang ke-7 secara otomatis membuat Iriana Jokowi turut menjadi sorotan. Namun, seperti suaminya yang kerap tampil dengan citra sederhana, menjadi ibu negara tak lantas menjadikannya berubah gaya hidup jadi bermewah-mewah.

Kesederhanaan Iriana Jokowi yang tertangkap publik membuatnya jadi sosok idola. Netizen kerap kali memujinya meski tak sedikit pula yang mengecap beliau hanya berpura-pura. Kendati demikian, kehidupan Ibu Negara kita yang satu ini selalu menarik untuk diikuti karena ternyata, Ibu Iriana punya kebiasaan yang sama saja seperti ibu-ibu pada umumnya, seperti misalnya; beberes rumah.

Menjadi ibu negara ternyata tak menghilangkan sifat "keibuan" Iriana yang senang beres-beres rumah. Hal tersebut tampak dari salah satu vlog putranya, Kaesang Pangarep, yang berjudul QnA: Aku, Mas Bobby dan Mbak Ayang. Di tengah-tengah-tengah video, Ibu Iriana yang bolak-balik nyamber obrolan Kaesang, Ayang dan calon suaminya ini tiba-tiba menolak in frame dengan alasan "Arep nyapu dulu.." yang turut terekam. Ibu negara masih nyapu, lho.

Selain itu, Iriana juga masih suka berbelanja sendiri seperti ibu-ibu lainnya. Beberapa waktu lalu, beliau dikabarkan datang mengunjungi toko pengrajin tas kulit pari dengan hanya ditemani sopir. Herannya, saat sang penjual bertanya soal asal-usulnya, Si Ibu hanya menjawab 'ibu rumah tangga dari solo' sebagai identitasnya' sebelum penjual tas tersebut menyadari bahwa yang berada di hadapannya adalah istri dari orang nomor satu di Indonesia. Duh, pokoknya Ibu Iriana masih sama seperti ibu rumah tangga pada umumnya meski sudah jadi ibu negara. Cuma mungkin bedanya, ibu Iriana tidak memiliki momen ngobrol sama tetangga di tukang sayur pagi-pagi aja kali, ya.

Masih ada beberapa hal lain tentang kesederhanaan ibu Iriana yang bikin netizen kagum, simak di bawah ini, ya!

2 dari 5 halaman

1. Nunggu pesawat bareng penumpang lain

Padahal bisa saja kan beliau menunggu di lounge khusus maskapai yang ia tumpangi.

2. Naiknya pun di kelas ekonomi

Sebagai ibu negara, sebetulnya dia berhak menggunakan fasilitas kenegaraan lho. Tapi beliau malah pilih naik pesawat komersil, di kelas ekonomi pula! 

3 dari 5 halaman

3. Belanja di pasar tradisional atau langsung ke pedagang kecil

Hayo, kamu yang malas ke pasar karena seribu satu alasan, masa kalah sama ibu negara?!

4 dari 5 halaman

4. Mau ikut panas-panasan demi payungin suami

Uh, so sweet, Bu!

5 dari 5 halaman

5. Nyapu rumah

Ini dia yang nongol di vlognya Kaesang. Setelah bolak-balik akhirnya beliau undur diri karena "Arep nyapu dulu," hahaha! Ibu Iriana Jokowi dan segala kesederhanaannya ini memang mengagumkan, ya. :)

Tag Terkait