Hal Mengerikan Terjadi Setelah Wanita Ini Mencukur Bulu Kakinya

Gadis Abdul diperbarui 13 Okt 2017, 18:15 WIB

Fimela.com, Jakarta Mencukur bulu sepertinya memang menjadi aktifitas rutin yang dilakukan oleh sebagian wanita. Ada wanita yang beranggapan jika bulu-bulu yang ada di bagian kaki, tangan, ketiak, serta kemaluan cukup mengganggu. Tapi, tahukah kamu jika rambut atau bulu-bulu halus yang ada di tubuh kamu itu sangat bermanfaat untuk kesehatan lho.

Pakar biologi di University of Bradford Inggris, Des Tobin menjelaskan, memiliki rambut di bagian tubuh penting untuk menjaga kesehatan kulit. "Setiap folikel rambut bukan hanya bisa memproduksi serat rambut, tetapi juga memiliki pembuluh darah, saraf, dan lemak," jelasnya.

Folikel rambut pada tubuh yang diperkaya dengan sel-sel induk tidak akan pernah kekurangan kapasitas untuk memperbaharui diri mereka. Sehingga bisa membantu menyembuhkan kondisi kulit apabila mengalami luka. Meskipun sangat bermanfaat untuk kesehatan, namun banyak wanita yang masih suka mencukur bulu mereka.

Ya, semuanya memang tergantung sama kamu, mau mencukur rambut halus atau tidak. Kalau pun kamu ingin mencukur rambut-rambut halus, maka ada beberapa hal yang harus kamu perhatikan nih. Jangan sampai kamu mengalami hal yang mengerikan seperti yang terjadi oleh wanita asal Sheffield, South Yorshire, Inggris, bernama Dana Sedgewick.

2 dari 3 halaman

Gara-gara Alat yang Tidak Steril

Sama seperti wanita lainnya, Dana Sedgewick pun rutin mencukur bulu kakinya. Namun pengalaman mencukurnya kali ini sepertinya membuat dirinya trauma. Awalnya ia mencukur bulu kaki dengan alat pencukur yang baru dibelinya. Namun saat mencukur kakinya terluka. Dana berpikir itu adalah luka yang biasa saja.

“Jadi aku mencukur kaki dengan sebuah pencukur yang masih baru,” kata Dana seperti dilansir dari The Sun, Jumat (13/10/2017). Tapi, ternyata luka akibat mencukur tersebut tidaklah biasa. Setelah satu minggu Dana mulai merasakan ada yang aneh dengan tubuhnya.

“Aku merasa tidak enak badan dan aku melihat ada bintil kecil di pangkal paha yang tidak berhenti mengeluarkan darah,” jelas Dana.

3 dari 3 halaman

Infeksi karena Mencukur Bulu kaki, Wanita Ini Pun Sempat Koma

Ternyata luka akibat mencukur tersebut membuat Dana Sedgewick mengalami infeksi. Yang lebih parah, Dana sempat koma. Dokter menyatakan bahwa wanita yang merupakan mantan koki tersebut mengalami infeksi karena ternyata di dalam luka akibat pisau cukur tersebut ada bakteri pemakan daging.

Karena infeksi tersebut kulit paha dan betis Dana terlihat sangat mengerikan. Bukan cuma itu, Dana pun harus menjalani 21 kali operasi untuk memperbaiki kulitnya yang sudah hancur. Beruntungnya karena Dana segera mendapatkan pertolongan, pasalnya penyakit Necrotising Fasciitis atau bakteri pemakan daging diketahui sangat berbahaya dan bisa mengancam keselamatan nyawa si penderitanya.

Masih mau mencukur rambut-rambut halus? Pastikan kalau alat cukur yang kamu gunakan steril ya girls.