Fimela.com, Jakarta Kesuksesan yang Raisa raih saat ini berhasil mengantarnya menjadi salah satu solois ternama Tanah Air. Memulai karier bernyanyi tahun 2008 lalu, kini ia telah menelurkan 3 buah album.
Adalah debut album bertajuk Raisa (2011), Heart to Heart (2013), dan Handmade (2016). Ketiga album Raisa tersebut didominasi dengan lagu-lagu yang menyuarakan manis dan pahitnya kisah cinta.
Berkat talenta yang tidak berhenti dieksplorasi, Raisa juga telah menyabet sederet penghargaan di ajang dalam negeri atau pun Internasional. Sebut saja di Anugerah Planet Muzik, di mana Raisa langganan juara sejak tahun 2012 hingga kembali masuk nominasi di tahun 2017.
Namun akrab dengan gemerlapnya panggung pertunjukkan, Raisa juga kerap membuat video cover. Lantas seperti apa penampilannya kala itu? Yuk simak 6 video cover jadul Raisa seperti berikut ini.
What's On Fimela
powered by
1. Just the Two of Us
Raisa mulai membagikan video covernya di akun YouTube tahun 2008 lalu. Salah satunya adalah ketika ia mengcover lagu bertajuk Just the Two of Us. Di video cover ini, Raisa masih terlihat sangat imut.
2. What A Wonderful World
Masih di video cover tahun 2008, Raisa kali ini membawakan lagu What A Wonderful World. Sejak dulu skill vokal Raisa memang begitu apik.
3. Complicated Melody
Tidak sendiri, Raisa kali ini tampil berduet dengan Kamga di video cover tahun 2009. Mereka menyanyikan lagu bertajuk Complicated Melody milik India Arie. Keren bukan?
4. How Come You Don't Call Me
Raisa membawakan lagu How Come You Don't Call Me dari Alicia Keys di video cover yang diunggah tahun 2010. Ia menyanyikannya diiringi permainan instrumen teman-temannya.
5. Imagine
Salah satu hits fenomenal, Imagine dari John Lennon juga turut dibawakan oleh Raisa. Tidak tanggung-tanggung, ia juga memamerkan improvivasi yang patut diacungi jempol.
6. Greatest Love of All
Tidak ketinggalan, Raisa juga membawakan lagu Greatest Love Of All dari Whitney Houston. Sebelum menyanyi, Raisa mengungkapkan kekagumannya pada lirik dari lagu ini.
Nah, itu dia 6 video cover jadul dari Raisa. Mana yang menjadi favorit kalian?