Fimela.com, Jakarta Indonesia punya banyak, begitu banyak, warisan budaya yang cantik dan patut dilestarikan. Di samping tradisi dalam bentuk nilai, tinggalan turun-temurun ini juga bisa dilihat dibentuk fisik yang lebih nyata, kain misalnya. Tak hanya awam, artis sekelas Dian Sastrowardoyo pun menaruh atensi pada kain asli dalam negeri.
Terselip di antara sebegitu banyak unggahan foto di akun Instagram Dian, bintang film Ada Apa dengan Cinta? ini juga kedapatan mengenakan kain sebagai pelengkap pelampilannya. Dengan begitu mudah, kamu bisa temukan potret diri Dian berbalut kain Indonesia, khususnya Sumba.
Ya, perempuan 35 tahun ini memang belakangan diketahui rajin mempromosikan tenun ikat Sumba yang punya motif endemik demikian cantik. Dipadu-padankan dengan busana lain, penampilan aktis pemilik bisnis kuliner ini makin kece.
Kesan kain tradisional yang tertinggal dan nggak keren sungguhlah hilang sama sekali. Seperti sadar akan power-nya sebagai figur publik, secara konstan Dian terlihat mengenakan kain Indonesia di banyak kesempatan. Coba lihat beberapa di antaranya.
Berbingkai pemandangan Bukit Wairinding nun jauh di Sumba sana, Dian Sastrowardoyo tampak cantik dengan balutan tenun ikat asal pulau di Nusa Tenggara Timur tersebut. Dengan dominan warna gelap, tenun ikat Sumba melengkapi penampilan Dian.
What's On Fimela
powered by
Dian Pakai Kain di Kegiatan Sehari-hari
Tak hanya ketika berada di Sumba, Dian juga kedapatan mengenakan tenun ikat asal pulau yang dikenal akan kudanya tersebut saat menjalani aktivitas di Ibu Kota. "Today's outfit," tulisnya di keterangan foto.
"Lukamba Nduma Luri. Benang yang memberi ruh, kain yang memberi hidup (Sumba). Yuk, teman-teman #pakeikat Sumba!" tulis Dian di caption foto. Menulis kalimat menyentuh, perempuan bergelar S2 ini mengajak publik untuk mengenakan tenun ikat Sumba.
Dian Sastrowardoyo dan Tenun Ikat Sumba
Dian seperti jatuh cinta, berkali-kali, dengan tenun ikat Sumba. Kembali ia memperlihatkan sesi photoshoot sambil mengenakan tenun ikat wilayah yang dikenal akan deretan bukit bersavananya tersebut.
Masih dengan tenun ikat Sumba, kali ini Dian kedapatan berpose dengan ikon pulau di selatan Flores itu. Berlatar savana yang sepertinya berada tak jauh dari pesisir, ibu dua anak ini tampak cantik.
Kain Indonesia yang Terlihat Selalu Cocok dengan Dian
Seperti tak pernah salah dan timpang untuk sama lain, Dian tampak cantik mengenakan kain batik dengan atasan berwarna gelap sebagai penyempurna. Dengan rambut membentuk konde, Dian seperti cerminan cantik Indonesia yang demikian utuh.
Kembali tampil dengan epic. Kali ini, Dian terlihat memadukan busana modern dengan kain asal Indonesia. Motif batik yang jadi rok Dian di hari itu tampak cantik bersanding dengan atasan berwarna hitam.