Fimela.com, Jakarta Justin Bieber terlihat pergi ke gereja bersama dengan pacar barunya, Paola Paulin. Dilansir dari Mirror, pelantun lagu Despacito tersebut pergi ke gereja favoritnya yakni The City Church yang terletak di Beverly Hills, California.
Mereka pergi dengan menggunakan mobil. Aktris yang beradu akting dengan Dwayne Johnson di serial Ballers terlihat duduk di kursi belakang saat mereka menuju gereja bersama.
Terlihat Justin Bieber membukakan pintu untuk Paola saat mereka sudah sampai di tujuan. Paola sendiri menggunakan tank top berwarna hitam tanpa bra, jaket dan celana jeans untuk pergi ke gereja.
Senada dengan Paula, Justin Bieber sendiri pun memakai pakaian yang kasual. Penyanyi berusia 23 tahun tersebut memakai celana jogging berwarna abu-abu yang ia gulung hingga betis.
Akhir-akhir ini, Justin terlihat terlibat lebih banyak dalam kegiatan Hillsong Church. Seperti yang dituliskan Mirror, kekasih Paula tersebut bahkan membatalkan Purpose World Tour untuk memulai kesibukannya itu. Sebenarnya, Justin Bieber memang sudah lama terlibat dalam acara gereja.
What's On Fimela
powered by
Kedekatan Justin Bieber dengan Sang Pastur
Faktanya, Justin Bieber ternyata sudah dekat dengan sang Pastur yang bernama Cal Lentz. Tak hanya itu, sang Pastur bahkan miliki nama panggilan kesayangan sendiri untuk Justin.
Justin pernah menghabiskan waktu enam minggu pada tahun 2014 untuk tinggal bersama Pastur Carl. Dilansir dari GQ, Justin Bieber pun dipanggil 'Buckaroo' sebagai panggilan akrabnya.
Justin Bieber - Kourtney Kardashian - Hailey Baldwin
Datang ke gereja bersama dengan kakasih barunya Paola Paulin, ternyata Justin Bieber pun bertemu dengan kedua mantannya. Sesaat pasangan baru tersebut datang, beberapa menit kemudian Kourtney Kardashian dan Hailey Baldwin pun tiba.