QnA Seru Bareng Hanin Dhiya Soal Musik dan Fashion

Nizar Zulmi diperbarui 05 Okt 2017, 09:27 WIB

Fimela.com, Jakarta Tak banyak mungkin musisi cover yang mendapat sorotan sebesar Hanin Dhiya. Masih muda dan bertalenta, karya covernya banyak diminati para netizen dan penikmat musik.

Belakangan memang ada beberapa lagu tanah air yang meraih sukses besar. Sebagai pecinta musik, Hanin pun menginterpretasi lagu favoritnya dalam bentuk cover.

Sekedar kilas balik, di tahun 2014 lalu Hanin merupakan jebolan ajang pencarian bakat di salah satu televisi swasta. Ia berhasil meraih juara 2 berkat potensinya yang luar biasa.

Meski saat ini lebih banyak dikenal sebagai musisi cover, Hanin Dhiya juga mulai fokus dengan karya solonya. Beberapa waktu lalu ia merilis dua single baru untuk membuktikan eksistensinya berkarya.

Tak cuma soal musik, Hanin Dhiya juga memiliki preferensi tersendiri soal fashion. Semua terangkum dalam video QnA dengan Bintang.com berikut ini.

What's On Fimela