Selain Gong Yoo, 7 Aktor Korea Ini Bikin Para Cewek Susah Napas

Floria Zulvi diperbarui 04 Okt 2017, 18:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Tak hanya drama Korea, film Korea pun kini sudah mulai menambat hati masyarakat Indonesia. Diperankan oleh aktor yang miliki wajah tampan, cewek mana sih yang hatinya nggak meleleh. Gong Yoo di drama Goblin dan film Train to Busan, misalnya.

Kerennya akting Gong Yoo serta wajahnya yang tampan membuat ia diberi julukan ahjussi rasa oppa oleh netizen. Yup, meski usianya yang sudah matang namun para netizen tetap menganggapnya awet muda.

Tak sampai sana, para netizen pun banyak yang menduga bahwa Gong Yoo adalah aktor yang low profile dan tetap cool. Jadi, tentu saja hal tersebut bikin para cewek-cewek makin baper si pemeran Goblin tersebut.

Namun bukan hanya Gong Yoo, banyak sekali aktor Korea yang bikin banyak cewek susah napas karena terlalu excited dan nervous meski hanya menonton dramanya di layar telpon genggam. Ingin tahu siapa saja? Yuk di simak!

2 dari 8 halaman

Lee Jong Suk

Melansir Soompi, baru-baru ini Korean Business Research mempublikasikan hasil penilaian mereka pada aktor Korea selama september 2017. Dari 119.034.743 jumlah data yang ada, Lee Jong Suk menempati peringkat teratas dengan skor total 8.620.701.

Lee Jong Suk sendiri kini tengah membintangi drama While You were Sleeping dan mengalahkan Gong Yoo yang sudah beberapa kali ada di posisi puncak, lho. Ditambah dengan wajahnya yang imut, pasti banyak sekali cewek yang susah napas ketika melihat ketampanannya di drama tersebut.

3 dari 8 halaman

Jan Geun Suk

Jan Geun Suk lahir di Korea Selatan pada 4 Agustus 1987. Wajahnya yang tampan membuat aktor ini mengembangkan kariernya hingga ke China dan juga Jepang. Jan Geun Suk sendiri pernah beradu akting bersama dengan Yoona SNSD dalam drama Love Rain.

4 dari 8 halaman

Ji Chang Wook

Miliki wajah yang tampan memang tak cukup. Namun Ji Chang Wook miliki tubuh yang kerap ia pamerkan. Ji Chang Wook sendiri hanya mendapatkan peran kecil sejak tahun 2006. Namun namanya mulai bersinar sejak membintang Smile, Donghae pada tahun 2010.

5 dari 8 halaman

Lee Dong Wook

Cowok yang berusia 35 tahun ini mungkin menjadi salah satu idola baru kamu usai kesuksesan drama Goblin yang ia bintangi bersama dengan Gong Yoo. Lee Dong Wook sendiri dikenal sebagai aktor dengan kepribadian yang ramah dan sangat hormat pada seniornya di acara variety show Roomate.

6 dari 8 halaman

Kim Soo Hyun

Kim Soo Hyun lahir pada 16 Februari 1988 di Korea Selatan. Bukan hanya pintar akting, Kim Soo Hyun sendiri nggak lupa dengan pendidikan. Dilansir dari worldstopmost, Ia pun telah menyelesaikan kuliahnya di jurusan Ilmu Teater dan film.

7 dari 8 halaman

Song Joong Ki

Aktor berwajah imut ini memang tengah menjadi perbincangan netizen lantaran pernikahannya dengan Song Hye Kyo yang akan diselenggarakan pada 31 Oktober 2017 mendatang. Pernikahan mereka pun dikabarkan akan diselenggarakan secara besar-besaran dan elegan di Shilla Hotel, Seoul.

8 dari 8 halaman

Kim Woo Bin

Mengawali karier sebagai model, Kim Woo Bin pun memutuskan untuk menjajal dunia akting dengan bermain di drama White Christmas untuk debutnya. Namanya pun mulai melejit ketika membintangi drama The Heirs bersama dengan Lee Min Ho dan Park Shin Hye.