Jarang Tampil, Kiki Amalia Ingin Kembangkan Bisnis Fashion

Sutikno diperbarui 30 Sep 2017, 05:00 WIB
Pemeran Kiki Amalia kini mulai jarang terlihat di layar kaca. Mantan istri Markus Horison itu mengaku tengah menekuni dunia bisnis fashion dan melakoni profesi barunya yaitu disk jockey (DJ). (Deki Prayoga/Bintang.com)
Selain masih bermain dalam salah satu sinetron, Kiki mengaku membatasi diri melakukan ekspose hal-hal yang terkait pada pribadinya. Bisa jadi tidak pernah muncul dalam berita entertainment itu membuatnya terkesan menghilang. (Deki Prayoga/Bintang.com)
"Aku masih syuting juga karena mungkin‎ enggak pernah muncul lagi karena gak ada di berita, karena aku sudah jauh dari pemberitaan, karena aku udah enggak mau diceritain untuk hal-hal lain selain karier dan usaha," ujar pemeran 35 tahun ini.
Pemeran dalam sinetron religi Hidayah itu juga mengaku tak memiliki pengalaman buruk pada media. "Enggak sih, malah teman-teman media baik banget sama aku. Cuma aku lagi enggak mau diekspos masalah pribadi dulu aja," imbuh Kiki. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Jarang terlihat di layar kaca, pemeran dalam film Tragedi Penerbangan 574 itu mengaku tengah menjalani bisnis fashion. Busana hasil rancangannya harganya juga masih bisa terjangkau oleh warga menengah ke bawah. (Instagram/kikiamaliaworld)
"Dari tahun kemarin. Baru sebentar lah. Antusiasnya luar biasa banget dari masyarakat Indonesia, karena kalau bisa dibilang mereka melihat branding artis ‎gimana gitu," kata Kiki Amalia. (Instagram/kikiamaliaworld)
Kiki Amalia juga mengaku tidak mau latah dengan banyaknya selebriti yang bisnis kue. Ia mengaku fokus pada usahanya, dan berharap bisa memiliki perusahaan sendiri. Dan bisa menampung banyak pekerja pada perusahannya. (Instagram/kikiamaliaworld)

Tag Terkait