Video: Istri Hamil, Setiap Malam Stefan William Lakukan Ini

Teddy Kurniawan diperbarui 30 Sep 2017, 11:20 WIB

Fimela.com, Jakarta Stefan William berikan banyak perhatian pada istrinya, Celine Evangelista selama kehamilan. Terlebih saat ini, saat usia kandungan Celine sudah memasuki bulan kedelapan. Sebagai suami, Stefan pun kerap menjaga sang istri. Benarkah Stefan lebih posesif pada istrinya?

"Nggak posesif, lebih perhatian saja, lebih menjaga semisal makanan. Kemarin saja kalau salah makan suka sensitif. Di situ saja sih biar lancar semua," ujar Stefan William beberapa waktu lalu kepada sejumlah wartawan.

Stefan begitu antusias menantikan kelahiran anak pertamanya. Sebagai calon ayah, ia tentu ingin memberikan yang terbaik bagi istri dan buah hatinya kelak.

"Yang pasti antusias banget, happy banget. Sudah mau hari h melahirkan, lebih berjaga-jaga saja. Semoga semuanya lancar," imbuh Stefan yang dibarengi dengan senyum istrinya.

 

Perhatian yang diberikan Stefan bukan hanya sebatas ucapan saja. Stefan mengungkapkan, selama sang istri hamil, ia lebih rajiin memijat kaki istrinya setiap malam.

"Sering, setiap hari setiap malam. Kakinya kan bengkak dan pegal pasti, jadi dipijit," kata Stefan Willian.

What's On Fimela