Fimela.com, Jakarta Perselisihan Jay-Z dan Kanye West tampaknya akan semakin memanas. Seperti yang dikutip dari TMZ, dua rapper itu akan saling bertatap muka setelah kedua pengacara mereka gagal mencapai kata damai.
Seperti diketahui, Kanye West memperkarakan perusahaan streaming milik Jay Z, Tidal. Kanye menuntut 3,5 juta USD tapi tidak mendapatkannya. "Kanye dan Jay-Z harus bertemu. Ketiak hal itu terjadi, masalah uang bukan hal yang penting," ujar seorang sumber kepada TMZ.
Kanye dikabarkan meninggalkan Tidal lantaran perusahaan milik Jay-Z itu berutang bonus padanya senilai 3 juta USD. Ia merasa harus mendapatkan bonus itu karena sudah membawa pelanggan sebanyak 1,5 juta setelah albumnya The Life of Pablo dirilis.
Akan tetapi sebenarnya uang bukan masalah di antara Jay-Z dan Kanye. Perselisihan keduanya bermula saat Kanye berbicara soal Jay-Z dan Beyonce di konsernya. Hal tersebutlah yang akhirnya membuat perselisihan mereka soal Tidak semakin panas.
"Intinya adalah 'Anda terluka karena orang ini berbicara tentang Anda di panggung'. Apa yang menyakitkan buatku adalah Anda tak bisa berbicara tentang istriku dan anak-anakku di sana," tuturnya.
"Kanye West itu saudaraku. Ia bicara tentangku ratusan kali. Ia membuat lagu Big Brother. Kami sudah melewati berbagai masalah, tapi membawa-bawa keluargaku itu merupakan masalah buatku," jelas Jay-Z.