Polisi Baik Hati, Bantu Anak Sekolah Seberangi Sungai

Karla Farhana diperbarui 18 Sep 2017, 14:14 WIB

Fimela.com, Jakarta Tugas para anggota TNI bukan cuma berjuang mempertahankan serta menjaga Tanah Air dari serangan dan ancaman musuh. Tapi juga wajib mengayomi masyarakat. Bukan cuma anggota TNI saja, tapi semua aparat keamanan. Hal ini tergambar dari aksi heroik seorang anggota Bahbinkamtibmas Polsek Bulango yang menjaadi viral beberapa waktu lalu.

Namanya Aipda Ismet Ishak. Saat itu, dilansir dari Liputan6, dia sedang bertugas sebagai polisi di di Bolango, Gorontalo, Sulawesi Utara. Saat itu, Aipda Ismet membantu puluhan siswa SDN 1 Bulano Ulu, Kabupaten Bone Bolanggo menyeberangi sungai.

Seperti ditayangkan Liputan6 Siang di SCTV pada Kamis (8/9) lalu, Aipda Ismet mendorong sebuah rakit yang akan dinaiki para siswa. Bukan itu saja, dia juga rela menggendong para siswa untuk menaiki rakit agar sepatu mereka tak basah.

Lebih lanjut, diketahui anak-anak sekolah tersebut memang setiap hari harus menyeberangi sungai untuk pergi dan pulang sekolah.
Aipda Ismet ternyata tak melakukan hal ini sekali saja. Tapi, dilansir dari salah satu media lokal, dia membantu para siswa setiap hari menyeberang sungai.

Aksi heroik Aipda Ismet pun mendapat banyak acungan jempol. Kisahnya yang viral kini sudah tersebar melalui berbagai media sosial.

What's On Fimela