Whulandary Herman Tak Akan Tutupi Rencana Pernikahannya

Anto Karibo diperbarui 11 Sep 2017, 06:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Seperti Laudya Cynthia Bella, Whulandary Herman juga siap melepas masa lajangnya dalam waktu dekat ini dengan pria asal Malaysia. Whulandary sendiri telah melakukan proses lamaran dengan pria bernama Nik Ibrahim.

"Ya Alhamdulillah kemarin itu acaranya berjalan dengan lancar. Jadi ya Alhamdulillah semua berjalan lancar acara lamaran dan sekalian engagement," kata Whulandary Herman saat ditemui usai mengisi acara Rumpi, kawasan Tendean, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.

Acara lamaran yang dilakukan di Malaysia tersebut disaksikan oleh keluarga besar Whulandary serta sahabat-sahabat dekatnya, tak terkecuali Bella. "Semua keluarga dari Padang datang ke sana. Dan teman-teman baik juga ikut menyaksikan," lanjutnya.

"Ada 7 orang teman dekat aja, sahabat. Ada Artika Sari Devi sama Baim. Ada Gandhi Fernando, ada Miss Universe Thailand dan Singapura, ada Anindya Kusuma Putri, ada Laudya Cynthia Bella," ucapnya.

Cinta memang bahasa universal. Tak butuh persamaan negara, ras ataupun suku ketika cinta sudah tumbuh. Itu pula yang terjadi pada Whulandary yang merasa yakin menikah dengan pria Malaysia.

"Apa ya kata orang, kalau ketemu yang udah tepat itu rasanya beda sama sebelumnya jalan kita jauh lebih mudah, lebih gampang. Nggak terlalu banyak masalah dalam persiapan, begitu juga cocok saling support dan percaya, apalagi kan kita long distance," tutur Puteri Indonesia 2013 tersebut.

Bicara pernikahan, Whulandary masih merahasiakan. "Segera. Insya Allah. Nggak berusaha untuk menutupi karena kan media lebih canggih daripada FBI. Jadi nggak pernah nutupin juga. Tapi orangnya sangat pemalu, sih. Dan keluarganya sangat ingin menjaga ini hadir lebih sakral," tukas Whulandary Herman.
What's On Fimela