5 Potret Ratu Rania dari Yordania, Cantiknya Nggak Pernah Luntur

Gadis Abdul diperbarui 08 Sep 2017, 19:37 WIB

Fimela.com, Jakarta Kini di dunia maya tengah ramai membicarakan soal kecantikan Putri Iman Abdullah yang merupakan putri Ratu Rania dari Yordania. Dilansir dari Popsugar, Putri dari Yordania yang masih berusia 20 tahun tersebut memang terkenal stylish. Sepertinya hal tersebut diwariskan dari sang ibu yang dikenal sebagai ratu paling modis di dunia.

Ya, meskipun sudah berusia 47 tahun, namun kecantikan Ratu Rania sepertinya tidak pernah luntur. Tak hanya dikenal cantik, Ratu Rania yang ditahbiskan pada tahun 1998 tersebut juga tercatat sebagai ratu termuda di dunia. Berkat kecantikannya juga, tak heran jika sang ratu memiliki penggemar yang sangat banyak, hal tersebut dapat terlihat dari jumlah followers-nya.

Berbeda dengan ratu yang lainnya, Ratu Rania memang bisa dibilang cukup aktif di dunia sosial media. Sepertinya ia tahu betul bagaimana cara memanfaatkan sosial media untuk lebih dekat dengan rakyatnya dan para penggemarnya. Total kini akun Instagram Ratu Rania @queenrania sudah memiliki 3.7 followers.

Ratu Rania lahir di Kuwait City, Kuwait pada 31 August 1970. Kedua orangtuanya berkebangsaan Palestina: ayahnya Faisal Sedki Al Yassin dan ibunya bernama Ilham Yassin. Ia bersekolah di sekolah berbahasa Inggris di Jabriya, Kuwait. Pendidikan terakhirnya adalah sarjana Administrasi Bisnis dari American University di Kairo, Mesir. Setelah lulus, Rania penah bekerja sebagia Marketing di Citibank dan Apple, Inc di Amman, Yordania.

Kehidupannya berubah ketika pada tahun 1993, Rania bertemu dengan Raja Abdullah II yang ketika itu masih berstatus Pangeran, dalam sebuah acara makan malam amal. Ya, sepertinya keduanya sudah jatuh cinta pada pandangan pertama karena dua bulan kemudian, keduanya memutuskan untuk menikah. Pernikahan mereka pun disaksikan oleh jutaan masyarakat Yordania. Penasaran dengan kecantikan Ratu Rania? Kamu bisa melihat foto-fotonya di bawah ini.

1. Ratu Rania selalu terlihat anggun

2. Dia dikenal sangat ramah dan selalu menebarkan senyuman

3. Meskipun sibuk, namun Ratu Rania tak pernah melupakan tugasnya sebagai seorang istri dan ibu

4. Pakai apapun tetap aja cantik

5. Nggak nyangka ya usianya sudah 47 tahun

Siapa yang mulai iri sama kecantikan Ratu Rania dari Yordania yang nggak pernah pudar? Sebagai seorang ratu, Ratu Rania memang tak lupa untuk selalu menjaga penampilannya biar tetap kece. Satu rahasia, untuk menjaga tubuhnya tetap langsung dan sehat ia selalu menganut pola makan seimbang. Ia selalu memulai harinya dengan mengonsumsi kacang almon rebus dan telur rebus.