Gosip Terkini: Raffi Ahmad, Olga Syahputra, Ariel NOAH

Riswinanti diperbarui 07 Sep 2017, 20:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Dunia selebriti memang penuh cerita yang menarik untuk dibahas. Berbagai macam topik berganti, dan selalu mengundang perhatian publik. Beberapa yang banyak dibicarakan adalah Raffi Ahmad, Ariel NOAH, dan Olga Syahputra.

Sosok Olga Syahputra rupanya menjadi sorotan pembaca Bintang.com. Bahkan dua tahun setelah meninggal, dia masih saja dikenang dan menjadi inspirasi banyak orang. 

Beberapa sahabat pun masih tak hentinya menunjukkan respek dan perhatian. Salah satunya adalah Raffi Ahmad yang setiap tahun masih saja setia berziarah ke makam mendiang Olga.

Olga Syahputra sendiri memang tidak meninggal secara sia-sia. Berpulang pada tahun 2015 akibat meningitis, banyak peninggalan yang membuat semua orang dekat selalu teringat padanya.

Salah satu yang menjadi pembahasan banyak orang belakangan ini adalah musala yang baru saja dibangun. Pihak keluarga akhirnya selesai membangun musala di kawasan Duren Sawit, Jakarta Timur, yang diberi Musholla Birrul Walidaini Olga Syahputra.

Selain Raffi Ahmad dan Olga Syahputra, sosok Ariel NOAH juga banyak dibicarakan terkait hubungannya dengan seorang wanita bernama Seali Syah Alam. Sempat dikira sebagai pacar baru, ternyata dia adalah kerabat dekat Ariel.

What's On Fimela