Kata Astrologer: Posesif, 3 Zodiak Ini Tanya Kabar Kamu Non-Stop

Febriyani Frisca diperbarui 06 Sep 2017, 19:28 WIB

Fimela.com, Jakarta "Kamu di mana? Sama siapa? Sudah makan belum? Nanti mau ke mana?". Mungkin ada segudang pertanyaan yang ditanyakan pacar kamu setiap harinya, setiap menitnya. Kalau memang bener kamu ditany non-stop sama pacar kamu, berarti kamu pacaran sama orang yang posesif, nih.

Posesif adalah rasa ingin memiliki dan takut kehilangan yang berlebihan. Saking takutnya, kehilangan jadi harus tahu terus menerus soal orang yang mereka sayangi. Dan rupanya, sikap posesif ini dimiliki oleh 3 zodiak ini lho. Yuk, mari kita bahas satu per satu.

Taurus

Zodiak ini keliatannya saja gengsinya tinggi. Nggak mau nunjukin langsung kemesraan pada pasangannya. Namun, diam-diam begitu, mereka adalah zodiak yang posesif dan nggak bisa jauh-jauh dari pasangannya lho. Taurus adalah orang yang senang kalau pacarnya bisa selalu ada dimanapun mereka berada, bisa menemani kemana pun.

2 dari 3 halaman

Leo

Zodiak yang satu ini juga sama. Kelihatannya sok cuek, tapi, nggak bisa jauh dari pasangannya. Long distance relationship (LDR) adalah hal terberat bagi dirinya, karena mereka senang kalau pasangannya selalu ada di dekatnya. Dan biasanya Leo walaupun memiliki jiwa kepemimpinan tinggi dan dominan. Mereka juga senang jika pasangannya banyak mengatur tentang dirinya, seperti banyak bertanya kabar dan sering-sering menelpon untuk memberi kabar.

3 dari 3 halaman

Scorpio

Zodiak berlambang kalajengking misterius. Nggak suka menunjukan sisi aslinya. Namun, mereka punya kecenderungan untuk posesif dan nggak bisa jauh-jauh dari pasangannya. Mungkin mereka nggak bilang langsung, atau nggak telpon setiap saat, tapi, mereka akan cari cara supaya tetap tau pasangannya lagi ngapain dan di mana.

Artikel ini ditulis oleh Lidia Pratiwi, seorang pakar zodiak dan pembaca tarot dari Jakarta. Aktif di dunia tarot dan zodiak sejak 2001, Lidia Pratiwi telah menulis dua buku yang berjudul Easy Tarot (2009) dan Zodiak and Shio for Lovers (2010⁠). Nah, buat kamu yang ingin membeli buku-bukunya, bisa langsung kunjungi Google Books.