Fimela.com, Jakarta Album kedua Isyana Sarasvati akhirnya resmi diperkenalkan ke publik pada 1 September kemarin. Terdiri dari 10 lagu, ia menamakan karyanya ini sebagai 'Paradox'.
Sejak sekitar sepekan lalu Isyana mengunggah sejumlah video yang menjelaskan tentang Paradox. Mulai dari makna di balik judul hingga lagu favoritnya di album ini.
Isyana Sarasvati menyebut lagu berjudul Winter Song sebagai track yang paling ia suka. Menurutnya lagu ini memuat makna khusus tentang persahabatan yang ia rasakan.
"Winter Song ini adalah salah satu lagu di album aku yang sejujurnya adalah favorit aku. Kenapa, karena di sini aku bener-bener ada di tingkat loneliness paling tinggi, tapi tiba-tiba ngerasa sangat bahagia bersama teman-teman aku, keinget waktu liburan bareng," kata Isyana Sarasvati.
Winter Song dan beberapa lagu lainnya dibuat Isyana saat musim dingin di Swedia. Untuk single andalan, solois yang juga penyanyi opera ini memilih lagu berjudul Terpesona.
Lagu tersebut sudah dirilis pada 1 September kemarin dan bisa dinikmati secara digital. Di lagu tersebut Isyana Sarasvati berduet dengan personel GAC, Gamaliel Tapiheru.