Lanjut Ikut Wamil, Ini Tugas T.O.P Big Bang Sekarang

Rizky Mulyani diperbarui 29 Agu 2017, 23:35 WIB
Setelah terhenti akibat kasus ganja, kini T.O.P Big Bang sudah kembali menjalani wajib militernya. Tempt bertugas T.O.P tak lagi sama dengan yang sebelumnya, lantaran ia diberhentikan pihak kepolisian. (Instagram/choi_seung_hyun_tttop)
Melansir Soompi, Senin (28/8/2017), telah diumumkan secara resmi oleh Kementerian Pertahanan Korea Selatan mengenai tempat bertugas T.O.P Big Bang di sisa masa wajib militernya yang sempat terhenti. (Instagram/choi_seung_hyun_tttop)
Sekarang ini pria pemilik nama asli Choi Seung Hoon itu kembali menjalani wajib militernya sebagai pekerja sosial di wilayah setempat, yang tentunya berada di bawah pengawasan pihak berwajib. (Instagram/choi_seung_hyun_tttop)
Ditempatkan di posisi baru, lantaran sebelumnya T.O.P Big Bang yang menjadi petugas kepolisian terpaksa dihentikan karena kasus yang menjeratnya. (Instagram/choi_seung_hyun_tttop)
Seperti yang telah diberitakan sebelumnya bahwa T.O.P Big Bang dinyatakan bersalah karena mengonsumsi ganja sebanyak 4 kali pada tahun lalu. Hal ini tentunya membuat laki-laki itu cukup depresi. (Instagram/choi_seung_hyun_tttop)
Pria yang dijatuhkan hukukan percobaan selama dua tahun dan ancaman 10 bulan penjara jika melakukan pelanggaran selama masa percobaan dikabarkan pernah melakukan aksi coba bunuh diri. (Instagram/choi_seung_hyun_tttop)
Pemerintahan Korea memang mewajibkan para pria dewasa berbadan sehat untuk menjalani wajib militer selama 21 sampai 24 bulan, dan tergantung dengan kebijakan wilayah setempat. (Instagram/choi_seung_hyun_tttop)