Janji Astari Indah Vernideani, Pemenang Putri Pariwisata Indonesia 2017

Rizky Mulyani diperbarui 26 Agu 2017, 21:30 WIB
Malam puncak yang digelar Jumat (25/8/2017) di Gedung Smesco, Jakarta Selatan, mengusung tema ‘Enjoying Wonderfull Indonesia Culinary’. Acara bergengsi ini merupakan kerjasama Yayasan El Jhon dengan Kementerian Pariwisata. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Astari, wanita yang keluar sebagai pemenang ini mengungkapkan rasa bahagianya dan harapan serta janji untuk ke depannya, dalam menjalankan tugas sebagai Putri Pariwisata Indonesia 2017. (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Tentunya saya akan terus membantu langkah Kementerian Pariwisata untuk mengangkat wisata Indonesia ke dunia. Dengan semua bekal yang saya punya, saya akan angkat Indonesia melalui kekayaan pariwisata," ungkap Astari. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Di tahun 2015, Astari sudah berjuang mengikuti ajang ini. Meskipun takdir berkata lain, Astari tetap berprestasi dalam pemilihan Abang None Jakarta dan menang sebagai None Jakarta Timur 2016. (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Juara ini merupakan hadiah dari perjuangan saya yang sudah saya nantikan sejak 2 tahun. Saya sudah mengikuti kontes PPI sejak tahun 2015. Ini hadiah kesabaran dan perjuangan saya," kata Astari. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Nama-nama ini adalah pemenang lainnya, Ravindia Carina dari Jawa Timur (Runner Up I, Miss Culinary Tourism), Syalomita Gabriela Karen dari Sulawesi Utara (Runner Up II, Miss Marine Tourism). (Nurwahyunan/Bintang.com)
Ada juga RR Astira Intan Vernadeina dari DKI Jakarta 3 (Runner Up III, Miss Sport Tourism), dan Herliansa Chrisnasari Puspita dari Jawa Tengah (Runner Up IV, Miss Medical Tourism). Mereka pun akan lanjut ke tingkat Internasional. (Nurwahyunan/Bintang.com)