Fimela.com, Jakarta Setelah mendeklarasikan akan membuat film Wiro Sableng 212 pada 2016 lalu, akhirnya Lifelike Pictures secara resmi mengumumkan akan memulai proses syuting film yang diadaptasi dari buku karya Bastian Tito itu.
Rencananya, film yang disutradarai oleh Angga Dwimas Sasongko tersebut akan memulai syuting pada 21 Agustus 2017 mendatang. Ditemui saat menggelar syukuran sekaligus perkenalan para pemainnya, Angga mengungkapkan jika film Wiro Sableng 212 merupakan sebuah film yang spesial.
Tak hanya dari segi cerita yang sudah melegenda, Angga juga mengatakan jika film yang diproduseri oleh Lala Timothy tersebut merupakan filmnya yang melibatkan pemain terbanyak sepanjang karirnya sebagai sutradara. "Ini produksi dengan pemain terbanyak selama saya menggarap film," ujar Angga Dwimas Sasongko di Senayan City, Jakarta Pusat, Rabu (16/8/2017).
Sebelumnya, Vino G. Bastian, Marsha Timothy, dan Sherina sudah terlebih dahulu diperkenalkan menjadi nama yang terlibat. Selain tiga nama yang sudah disebutkan di atas, beberapa nama lain yang akan ikut dalam film tersebut antara lain Lukman Sardi, Dwi Sasono, Marcella Zalianty, Andi /rif, Happy Salma, Marcell Siahaan, Yayan Ruhiyan dan masih banyak nama lainnya.
Disamping para aktor yang sudah punya nama tersebut, turut juga bermain beberapa nama baru seperti Ruth Marini yang berperan sebagai Sinto Gendeng.
Sadar merupakan sebuah film yang spesial, Angga pun mengaku mempersiapkan setiap detil dari filmnya secara serius, termasuk untuk koreografi adegan laga. Rencananya, setelah menjalani proses syuting sekitar 3 bulan kedepan, film Wiro Sableng 212 akan tayang pada 2018 mendatang.