Dipukul Indro, Tora Sudiro Senang Kembali ke Warkop DKI Reborn

Rizky Mulyani diperbarui 16 Agu 2017, 09:35 WIB
Di kantor falcon Pictures, Selasa (15/8/2017), konferensi pers para pemain Warkop DKI Reborn ini dikejutkan dnegan kedatangan Tora. Sambutan hangat pun diberikan Abimana, Vino dan Indro Warkop saat itu. (Bambang E.Ros/Bintang.com)
Ketiga sahabatnya itu punya cara sendiri dalam menyambut kedatangan Tora kembali. Indro Warkop dan Vino contohnya, yang menyambut Tora dengan pukulan. Hal ini pun diakui Tora dengan senang. (Bambang E.Ros/Bintang.com)
"Tadi saya disambut Abimana. Ngobrol sama dia, sama Om Indro juga dia menitikan air mata, dia peluk saya, berasa dipeluk ibu saya. Sama Vino juga, yang mau nampol saya ya Vino dan om Indro haha,” ujar Tora. (Bambang E.Ros/Bintang.com)
Indro, yang sudah menganggap Tora, Abimana dan Vino sebagai anak sendiri mengaku sedih ketika Tora tertimpa musibah kemarin. Atas kepulangannya ini, Indro pun mengaku sangat senang. (Bambang E.Ros/Bintang.com)
“Ada musibah yang dialami pasti sedih. Ketika dia pulang, hal pertama pasti bahagia, mensyukuri nikmat Allah. Saya pukul dia sekali, saya peluk dia, yang pasti dia tau maksud saya. Saya sayang semua," tandas Indro Warkop. (Bambang E.Ros/Bintang.com)
Tidak hanya itu, selama Tora berada di tahanan, Indro lah yang memakai baju putih yang biasa dikenakan Tora memerankan karakter Indro di film Warkop DKI Reborn. Sekarang, Tora sudah kembali dan Indro pun mengembalikannya. (Bambang E.Ros/Bintang.com)
"Sudah beberapa hari gua pakai baju ini, sekarang gua kembalikan ke Tora. Bukan ganti sementara tapi gua malah disebut kayak badut ancol pas pakai ini, haha. Ini lebih pas sama Tora jadi gua kembalikan," ucap Indro Warkop. (Bambang E.Ros/Bintang.com)