Fimela.com, Jakarta Siapa sih yang mau sakit? Pasti nggak mau dong ya, tapi sayangnya penyakit bisa timbul kapan saja bahkan saat kamu telah mencoba menjalani gaya hidup yang lebih sehat. Ya, penyakit memang nggak datang tiba-tiba dan ada banyak faktor yang bisa membuatnya muncul.
Pasti kamu bingung kenapa orang yang telah menjalani gaya hidup sehat masih bisa berisiko terkena penyakit berbahaya? Ternyata risiko tersebut bisa muncul kalau kamu melakukannya secara berlebihan. Jadi kalau ingin menjalani gaya hidup sehat, kamu harus ingat semuanya itu harus seimbang, mulai dari makanan hingga kebiasaan yang kamu lakukan.
Ya, makanan yang kamu makan hingga olahraga berlebihan ternyata memang bisa jadi pemicu munculnya penyakit berbahaya seperti jantung dan stroke. Perhatikan usiamu, cukupi kebutuhan nutrisi tubuh dan pilih juga olahraga yang sesuai dengan usia dan kapasitasmu. Nah biar bisa terhindar dari risiko penyakit jantung dan stroke, lima hal berikut ini bisa jadi acuannya, seperti dilansir dari laman Blodsky.
1. Bersepeda atau Jalan Kaki
2. Cokelat Hitam
3. Ikan
4. Konsumsi Serat
5. Vitamin B