Setelah empat hari Marcello Tahitoe ditangkap, polisi memberikan keterangannya. Kombes Pol Iwan Kurniawan Kapolres Jakarta Selatan, menjelaskan terkait penundaan lantaran penyidik masih melakukan pendalaman terhadap kasusnya. (Adrian Putra/Bintang.com)
"Dan kita hari ini baru bisa memberikan informasi kepada teman-teman media karena waktu itu sebenarnya kita manfaatkan untuk pengembangan kasus," ujar Komber Pol Iwan Kurniawan Kamis (10/8/2017) malam. (Adrian Putra/Bintang.com)
Berdasarkan penuturan kuasa hukum Ello, anak mendiang penyanyi senior Diana Nasution itu mengungkapkan penyesalannya menggunakan ganja dihadapan penyidik dan kuasa hukumnya. (Adrian Putra/Bintang.com)
Selain itu, penyanyi 34 tahun itu juga mengungkapkan permohonan maafnya kepada para penggemarnya. Ia juga meminta maaf pada rakyat Indonesia. (Adrian Putra/Bintang.com)
"Sekali lagi Cello menyatakan mohon maaf sebesar-besarnya kepada fans terutama dan kepada rakyat Indonesia," kata Chris Sam Siwu, kuasa hukum Ello di Polres Jakarta Selatan, Kamis (10/8) malam. (Adrian Putra/Bintang.com)
Menurut Iwan, Ello menggunakan barang haram tersebut sejak masih kuliah. Setelah dilakukan pengintaian selama 1,5 bulan, akhirnya Ello ditangkap di kediamannya saat sedang istirahat. (Adrian Putra/Bintang.com)
Ello dan temannya ditangkap petugas kepolisian Polres Jakarta Selatan pada Minggu (6/8/2017), pukul 01.00 WIB. Polisi mengamankan dua paket ganja yang beratnya kurang lebih 5 gram. (Adrian Putra/Bintang.com)