Terungkap Penyebab Ashanty Alami Keguguran

Riswinanti diperbarui 08 Agu 2017, 13:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Pupus sudah harapan Ashanty dan Anang Hermansyah untuk menyambut kehadiran anak ketiga. Pasalnya, Ashanty baru saja mengalami keguguran pada Sabtu (5/8/2017) lalu.

Saat dihubungi pada Senin (7/8/2017), Ashanty disebut masih bed-rest lantaran kondisinya yang memang belum sepenuhnya pulih. Meski demikian, dia berencana untuk menggelar konferensi pers pada hari ini, Selasa (8/8/2017).

Penyebab keguguran yang dialami Ashanty pun ternyata tidak jauh berbeda dengan yang dialami sebelumnya. Adanya penggumpalan darah membuat makanan yang dikonsumsi Ashanty tidak sampai ke janinnya.

"Ashanty sekarang masih bed-rest di rumah. Penyebabnya ya memang adanya gumpalan darah. Dia kan memang rentan ya, sering kecapekan, jadi dikit-dikit pusing. Kolesterol juga gampang naik," ungkap Teguh, manajer Ashanty.

Selain itu, karena banyaknya kegiatan yang dijalani Ashanty, yang bersangkutan juga tidak sempat melakukan pengecekan kesehatan secara detail. Mungkin hal ini juga menjadi salah satu alasan hal ini terjadi.

"Kalau dulu aktif, minum obat, tapi karena belakangan jadwal banyak (jadi ga sempat), dia juga habis pulang liburan," lanjut Teguh terkait kondisi Ashanty

What's On Fimela