Di Saur Sepuh The Series, Samuel Zylgwyn Belajar Adegan Fighting

Syaiful Bahri diperbarui 08 Agu 2017, 23:42 WIB

Fimela.com, Jakarta Membintangi sinetron kolosal berjudul Saur Sepuh The Series, Samuel Zylgwyn banyak mencari referensi di internet untuk bisa beradegan fighting.

Samuel Zylgwyn mengatakan adegan fighting di sinetron yang akan ditayangkan di SCTV itu membuatnya harus banyak mempelajari teknik-teknik fighting demi mendalami perannya.

"Kalau gerakan-gerakan sih enggak ada yang berubah, kita sebagai pemain lihatnya referensi fighting di internet. Aku sendiri referensi ke film Saur Sepuh yang dulu juga, gerakannya seperti apa dan lainnya," kata Samuel Zylgwyn ditemui di Car Free Day, Thamrin, Jakarta Pusat, Minggu (6/7/2017).

Suami dari Franda ini mengaku banyak mendapat tantangan ketika harus beradegan fighting. Salah satunya ketika beradegan fighting, luka hingga lecet tak bisa dihindarinya. "Namanya ada adegan fighting dan cukup banyak juga, pasti pernah kena luka. Kadang kena pedang, ya walau pedangnya dari kayu tapi lumayan sakit pas kena. Itu udah resiko sih main di sinetron laga," terang Samuel.

Walaupun begitu, tantangan serta resiko yang dialami selama proses syuting sinetron Saur Sepuh The Series tak membuatnya kehilangan semangat. Bagi Samuel, ia tetap harus menjalani pekerjaannya dengan profesional.

Sinetron Saur Sepuh The Series memang sudah lama dipersiapkan dan dinanti. Sinetron produksi Sinemart yang dibintangi Samuel Zylgwyn ini rencananya akan tayang di SCTV mulai 13 Agustus 2017.