Ini Tips Mengaplikasikan Foundation di Wajah dengan Benar

Ega Maharni diperbarui 08 Agu 2017, 08:28 WIB

Fimela.com, Jakarta Untuk mengcover wajah agar lebih bagus tentunya bisa ditutupi oleh foundation. Foundation atau alas bedak ini memang digunakan untuk menutupi kekurangan pada wajah, kamu bisa memakai foundation sebelum memakai bedak agar hasilnya lebih bagus. Namun, ternyata masih banyak cewek yang salah memakai foundation yang membuatnya terlihat tidak nge-blend di wajah.

Biasanya memakai foundation bisa dengan beauty blender, ataupun kuas khusus, nah dari situlah kamu lebih nyaman memakai yang mana, tergantung cara pemakaian kamu juga. Nah, agar kamu juga lebih tau bagaimana cara mengaplikasikan foundation di wajah dengan benar, kamu bisa lanjut baca di sini.