Di kediamannya di Perumahan Belleviu, Ciputat, Tangerang Selatan sekitar pukul 10.00 WIB, Tora dan Mieke ditangkap lantaran kedapatan memiliki 30 butir psikotropika yang masih dalam penyelidikan kandungannya. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Sebelum terjadinya penangkapan, Tora dan rekan-rekannya di film Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss Part 2 baru saja menghadiri konferensi pers pada 1 Agustus 2017 lalu di kantor Falcon Pictures, Duren Tiga, Jakarta Selatan. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Dalam acara konferensi pers tersebut Tora tampil begitu ceria, terlebih ketika ia bercerita soal perannya yang menjadi lawan main pemeran asal Malaysia, yakni Fazura. Tora pun mengaku nyaman beradu akting dengannya. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Saat itu Tora mengungkapkan kebahagiannya bisa beradu akting dengan aktris Malaysia tersebut. Meskipun berbeda kultur budaya, Tora merasa aktris tersebut sangat kooperatif. (Deki Prayoga/Bintang.com)
"Pertama syuting di luar negeri seru sih. Gue senang banget main sama artis sana, Fazura, dia kooperatif," kata Tora Sudiro di kantor Falcon Pictures, Duren Tiga, Jakarta Selatan, Selasa (2/8). (Deki Prayoga/Bintang.com)
Sebelum menggelar konferensi pers, Tora, Abimana, Vino dan Indro menyempatkan diri ziarah ke makam Dono, Kasino, dan Nanu. Terlihat Indro mengunggah foto Tora yang tidur dan tampak lelah di dalam mobil. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Melihat kasusnya saat ini, sepertinya Tora Sudiro akan kesulitan untuk proses promosi film terbarunya. Saat ini, Tora dan istrinya, Mieke Amalia berada di Polres Jakarta Selatan untuk menunggu hasil penyelidikan. (Deki Prayoga/Bintang.com)