Andika Kangen Band Gugat Cerai, Ini Alasannya

Rivan Yuristiawan diperbarui 28 Jul 2017, 17:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Gonjang ganjing rumah tangga Andika Kangen Band dan istrinya, Chairunisa alias Caca sudah mulai menemui titik terang. Pasca isu KDRT yang sempat merebak dapat dibungkam oleh kemesraan mereka, kali ini situasinya benar-benar berbeda.

Diketahui, Andika sudah melayangkan gugatan cerainya terhadap Caca. Setelah kabar tersebut tersiar lewat beredarnya sebuah foto kolase di akun instagram yang menunjukkan bukti gugatan cerai, kuasa hukum Andika, Toto Ruhanto pun membenarkan kabar gugatan cerai Andika terhadap Caca.

"Iya benar. Didaftarkannya kemarin," ujar Toto saat dihubungi awak media, Jumat (28/7/2017). Menurutnya, gugatan cerai Andika Kangen Band dilandasi ketidakcocokan yang sudah berlangsung lama.

"Memang dari dulu udah nggak ada kecocokan, saling bertengkar, saling ada kecemburuan. Dua-duanya saling cemburu, bertengkar. Apalagi dengan adanya kasus kemarin yang Andika dilaporkan atas KDRT ke Polda Lampung. Waktu itu Andika marah dengan dilaporkannya ke polisi. Oh ya udah nanti akan digugat cerai aja. Tapi baru kemari melakukan gugatan," terangnya.

Disamping itu, isu adanya wanita idaman lain dari pihak Andika juga diakui oleh sang pengacara. Menurutnya, selama menjadi tahanan Polda Lampung, Andika memang sering dijenguk oleh seorang wanita yang kala itu diakui sebagai temannya.

"Saya buka sedikit ya. Pada waktu dia ditahan di Polresta Bandar Lampung memang ada wanita yang selalu besuk. Saya tanya, 'Ini siapa?' Dia bilang teman. Tapi saya paham kalau cuma teman nggak mungkin sedekat itu," tandas Toto terkait perceraian Andika Kangen Band.