Fimela.com, Jakarta Rhoma Irama dan Jeremy Thomas sedang menghadapi ujian. Putra mereka sedang tersandung kasus narkoba. Sebagai orang tua, mereka terus memberikan dukungan dan tetap memberikan semangat kepada Ridho Rhoma dan Axel Matthew Thomas.
Khusus kasus Ridho, majelis hakim Pengadilan Negeri Jakarta Barat menolak eksepsi yang diajukan putra Rhoma Irama, Ridho Irama. Majelis hakim pun memutuskan untuk melanjutkan sidang kasus narkoba Ridho pada 1 Agustus 2017.
"Kami menyimpulkan, keberatan yang diajukan terdakwa tak beralasan dan tidak dapat diterima," ujar Majelis Hakim saat sidang, di Pengadilan Negeri Jakarta Barat, Selasa (25/7/2017).
Sementara itu, penolakan juga dihadapi Jeremy. Upaya penangguhan penahanan terhadap Axel yang diajukan Jeremy ditolak pihak Polda Metro Jaya. Ia berusaha untuk mengikuti proses hukum yang berjalan.
"Saya hargai dan menghormati keputusan mereka (pihak berwajib). Kalau penangguhannya ditolak, tentu tetap kami menghargai proses hukum yang sedang berjalan. Saya serahkan saja kepada pihak kepolisian," ucap Jeremy thomas pada awak media melalui sambungan telepon, Selasa (25/7/2017).
Tak hanya [Rhoma Irama](3035465 ""), Jeremy Thomas pun mengungkapkan jika putranya itu hanya korban. Ia berharap peristiwa ini menjadi pelajaran berharap bagi putranya.
What's On Fimela
powered by
Kesetiaan Rhoma Irama dan Jeremy Thomas
Sejak kabar Ridho ditangkap pihak kepolisian, Rhoma Irama, begitu setia mengawal kasus tersebut. Saat Ridho menjalani rehabilitasi di Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur, Jakarta Timur, Rhoma menjenguk putranya, Selasa (11/4/2017).
Rhoma juga ikut hadir saat sidang putranya itu digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Barat, Selasa (25/7/2017). Berbalut kemeja putih bermotif splash hitam, Rhoma duduk di bangku pengunjung sidang deretan paling depan.
Pada persidangan sebelumnya, Selasa (11/7/2017), Rhoma juga hadir sebagai bentuk dukungan moral kepada putranya. Saat itu ia mengungkapkan jika kondisi tubuh putranya dalam kondisi yang sehat, baik fisik maupun psikologis.
Dukungan yang sama juga diperlihatkan Jeremy terhadap putranya. Seperti pada Jumat (21/7/2017), Jeremy menjenguk anaknya di rumah tahanan Polda Metro Jaya. Ia membawakan beberapa makanan yang dipesan anaknya untuk dikonsumsi di dalam tahanan.
"Tadi pagi saya menjenguk Axel. Saya mengantar makanan. Tadi bawa bantal, pisang, sama crakers. Ya seperti itu," ujar Jeremy Thomas saat ditemui di kawasan SCBD Sudirman, Jakarta, Jumat (21/7/2017).
Baik Rhoma Irama dan Jeremy Thomas berusaha untuk memberikan semangat. Jeremy, misalnya, berupaya untuk membangkitkan jiwa Axel. Ia juga mengisi sikap mentalnya."Saya katakan kepada dia bahwa ini pelajaran buat kita semua," kata Jeremy.
Seperti diketahui, putra Rhoma Irama, Ridho Rhoma, ditangkap akibat kedapatan menyimpan narkoba jenis sabu seberat 0,7 gram pada 25 Maret 2017 lalu. Sementara itu, putra Jeremy Thomas, Axel Matthew Thomas, ditangkap karena sudah mentransfer uang sebesar Rp1,5 juta untuk pesanan Happy Five dari Malaysia. Rhoma dan Jeremy menjadikan kasus tersebut sebagai pelajaran.