Mengawali kariernya di layar lebar lewat film Mantan. Beberapa pemain senior terlibat dalam film tersebut. Antara lain Luna Maya, Karina Nadila, kimberly Rider, Gandhi Fernando dan Ayudia Bing Slamet. (Galih W. Satria/ dok. Bintang.com)
Sebelum terlibat film produksi Renee Pictures tersebut, penyanyi jebolan ajang pencarian bakat itu pernah terlibat dalam sinetron Anak Menteng dan Rahasia Cinta. Pengalaman berbeda dirasakan main dalam layar lebar. (Galih W. Satria/ dok. Bintang.com)
Sebelum main film Mantan, pemilik nama lengkap Skolastika Citra Kirana Wulan ini beberapa kali mendapatkan tawaran. Beberapa tawaran diambil lantaran kurang cocok. (Galih W. Satria/ dok. Bintang.com)
"Selama ini di zona nyaman aku di musik. Karena sejauh ini aku memang suka film. Sebelum main film aku suka nonton, mengkritik, dan membahas film jadi ini tantangan aku untuk ambil bagian dalam sebuah film," ujarnya. (Galih W. Satria/ dok. Bintang.com)
Sebuah tantang baru didapat Citra setelah ikut menjalani proses syuting film. Perasaan campur aduk dirasakan saat terlibat syuting film. Pengalaman baru juga didapat bermain dengan para pemain senior. (Galih W. Satria/ dok. Bintang.com)
Pengalaman berharga dirasakan saat menjalani syuting. Meski syuting sangat melelahkan, tapi pelantun lagu Biarkan Ku Sendiri itu merasakan syuting film Mantan sangat menyenangkan. (Galih W. Satria/ dok. Bintang.com)
"Lebih melelahkan ya syuting film ketimbang nyanyi. Harus retake, dubbing, jadi abis syuting nggak bisa langsung pulang. Ini pengalaman berharga, ini bukan sekedar belajar akting tapi juga belajar lebih hidup," ujarnya. (Galih W. Satria/ dok. Bintang.com)
Wawancara dan foto eksklusif Citra Scholastika dengan Bintang.com beberapa waktu lalu. (Fotografer: Galih W. Satria, Stylist : Indah Wulansari, Digital Imaging: Muhammad Iqbal Nurfajri/Bintang.com)