Fimela.com, Jakarta Sedikit banyak di hidupmu mungkin dikelilingi oleh hal bernama zodiak. Yap, zodiak sendiri berasal dari kata Yunani yakni Zoodiacos Cyclos yang artinya Lingkaran Hewan. Dikutip dari Wikipedia, jika diartikan lebih dalam, zodiak adalah sebuah sabuk khayal di langit dengan lebar 18° yang berpusat pada lingkaran ekliptik, tetapi istilah ini dapat pula merujuk pada rasi-rasi bintang yang dilewati oleh sabuk tersebut.
Seperti yang kita ketahui, zodiak berjumlah 12. Namun, beberapa waktu lalu, konon zodiak bertambah satu jadi 13 zodiak. Hmmm apapun itu tampaknya nggak memengaruhi kepercayaan orang-orang. By the way, kamu sendiri termasuk dalam jajaran orang-orang yang percaya dengan zodiak dan isinya serta peruntungannya? Seberapa percaya kamu dengan zodiak yang pernah kamu baca? Apakah kamu selalu mengaitkan semua perilaku yang ditunjukkan oleh orang-orang dengan zodiak? Jika ya, hati-hati, kamu sudah teridentifikasi sebagai salah satu orang yang keracunan zodiak! Yap! Secara umum, mungkin zodiak adalah hal yang bersifat menghibur, namun, bisa menjadi sebuah racun yang candu ketika kamu memercainya dalam segala hal. Seperti berikut ini ciri-cirinya.
Kamu menolak seseorang karena zodiaknya.
Saat kamu berkencan dengan seseorang, hal pertama yang kamu tanyakan adalah, "zodiak kamu apa?", bahkan dengan cara yang halus untuk menanyakannya. Bagimu, pertanyaan tersebut adalah bagian informasi yang paling penting untuk diketahui sebelum menjalaninya lebih lanjut. Ketika ternyata jawaban zodiaknya nggak sesuai dengan harapan seperti apa yang kamu baca di artikel zodiak, kamu bakal kecewa dan diam-diam mennggalkannya.
What's On Fimela
powered by
Kamu excited ketika zodiak bilang kamu akan bertemu seseorang baru di minggu ini.
Hal pertama yang kamu lakukan saat kamu bangun adalah memeriksa ponsel kamu. Selain memeriksa apakah ada pesan IM dan email baru, kamu juga memeriksa peruntungan zodiakmu hari ini. Nggak ada hal yang membuat kamu lebih bersemangat daripada saat membaca artikel zodiak yang memberitahu kamu jika minggu ini kamu bakal bertemu seseorang yang baru. Dan kamu sangat menanti-nanti hal itu hingga waktunya tiba. Hmm..
Zodiak dapat menjelaskan kebiasaan orang yang kamu sayangi atau gebatan.
Kapanpun gebetanmu bertingkah, kamu akan langsung menggunakan zodiaknya untuk menjelaskan perilakunya. Kamu mengatakan, "Ugh, kamu Scorpio banget deh!" Atau, "Kayak begini nih emang kelakuan Capricorn.". Kamu mencoba untuk menjelaskan semua hal yang dilakukan pasangan kamu dengan menggunakan zodiak karena menurutmu zodiak mampu mengetahui apa yang akan terjadi dan mengapa itu terjadi.
Ketika suka sama orang, kamu lebih dulu cari tahu zodiaknya untuk mengetahui apakah dia soulmate kamu atau bukan.
Hal pertama yang kamu lakukan saat bertemu seseorang yang kamu sukai adalah mencari tahu zodiaknya untuk mengatahui dia soulmate kamu atau bukan. Setidaknya dalam versi zodiak. Setidaknya, kamu harus mengetahui tanggal ulang tahunnya, jadi kamu bisa mencari tahu sedikit tentang zodiaknya. Hmm kalau kamu segitunya nggak?