Fimela.com, Jakarta Penampilan pertama Demian Aditya di America's Got Talent beberapa waktu lalu sempat menuai cibiran, yang lebih banyak berasal dari orang Indonesia. Bahkan, Demian disebut-sebut telah melakukan settingan demi bisa tampil di ajang pencarian bakat ternama asal Negeri Paman Sam tersebut.
Padahal, kala itu Demian justru mendapat pujian bahkan standing applause dari dewan juri hingga penonton America's Got Talent. Demian sendiri melakukan aksi berbahaya dengan mengunci hingga menguburkan dirinya di tumpukan pasir mengalir dalam sebuah kotak.
Hal yang tak kalah berbahaya dan menegangkan nyatanya kembali dilakukan Demian dalam aksi keduanya di America's Got Talent. Kali ini, suami Sara Wijayanto itu memilih untuk menguburkan diri di bawah tanah. Sebelum memulai aksinya, Demian mengatakan bahwa sudah ada yang pernah melakukan aksi tersebut, namun gagal hingga meninggal.
"Ini akan lebih dan lebih berbahaya dari sebelumnya. Aku lihat di internet, orang yang melakukan ini meninggal. Aku ingin menjadi orang pertama yang sukses melakukan aksi ini," ungkap Demian di depan para dewan juri.
Hanya dalam kurun waktu 1 menit 30 detik, Demian pun dituntut untuk mampu membebaskan diri dari jerat borgol di tangan, serta rantai yang melilit tubuhnya, di dalam kotak kayu yang terus ditimbun tanah. Adapun kotak kayu tersebut dikubur di kedalaman sekitar 10 kaki.
Sebuah kamera pengintai dipasang untuk mengawasi gerak-gerik Demian di dalam kotak. Namun, saat 30 detik terkahir, kamera pengintai tiba-tiba mati. Ketegangan pun muncul di antara penonton dan dewan juri. Sara Wijayanto bahkan sempat mengira jika suaminya sudah kehabisan napas di bawah tanah.
Tak disangka, sosok Demian tiba-tiba sudah ada berada di atas permukaan tanah, mengenakan pakaian petugas yang menimbun pasir. Riuh tepuk tangan pun langsung terdengar di arena seraya menutup aksi menegangkan Demian.
Jika sebelumnya aksi Demian Aditya mendapat cibiran, kini hal sebaliknya terjadi. Demian sukses menuai ratusan bahkan ribuan pujian dari netizen Indonesia atas aksinya di America's Got Talent. "Saya sangat terkejut. Tercengang. So proud of you mas Dem. Semoga sukses ya ," komentar akun zulindariz. "Luarrrr Biasaaaaaa brohhh.. Proud Of You," sambung akun prabowo_yudhi.