Bikin Penasaran, Louis Tomlinson Bocorkan Lirik Back To You

Putu Elmira diperbarui 19 Jul 2017, 19:07 WIB

Fimela.com, Jakarta Menjelang peluncuran single terbaru, Louis Tomlinson kembali membuat fans heboh dan semakin penasaran. Kali ini, ia membagikan sebuah video singkat melalui akun Twitter pribadinya.

Dalam video tersebut menampilkan potongan lirik dari single Back To You di dalamnya. "You stress me out, you kill me/You drag me down, you f**k me up," demikian cuplikan lirik yang dibagikan pemilik nama lengkap Louis William Tomlinson ini.

Video teaser itu sukses mencuri perhatian para fans. Mereka mengungkapkan rasa tidak sabar untuk segera menanti single terbaru Louis melalui kolom komentar di Twitter.

"Berikan aku semuanya," tulis akun JustHedyJ. "Luncurkan keseluruhan lagu, King," tulis akun larrycaring. "Aku sangat bangga padamu dan tidak sabar untuk mendengarkannya," tulis akun larryareathome. "Ya Tuhan, aku tidak sabar," tulis yespetnarry. "Tidak sabar untuk Back To You," tambah akun bst1Dupdates.

Sebelumnya, Louis juga telah mengunggah beberapa teaser seperti cuplikan single Back To You. Tidak banyak keterangan yang ia sertakan di dalamnya dan hanya tertulis judul single.

 

Louis juga menggaet penyanyi Bebe Rexa untuk ikut ambil bagian di single Back To You. Pada akhir Juni lalu, Louis dan Bebe Rexa kompak mengunggah potret mereka tengah berada di lapangan sepak bola.

Sementara, Louis Tomlinson bakal meluncurkan single terbarunya, Back To You pada 21 Juli mendatang. Sebelumnya, ia telah merilis single debut solo bertajuk Just Hold On yang berkolaborasi dengan DJ Steve Aoki.