Christiano Ronaldo Konfirmasi Kekasihnya Hamil Anak Keempat

Musa Ade diperbarui 19 Jul 2017, 10:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Belakangan ini beredar kabar jika kekasih Cristiano Ronaldo, Georgina Rodriguez sedang hamil. Kabar tersebut mencul gara-gara dalam beberapa kesempatan perut Georgina terlihat buncit.

Dan baru-baru ini, Cristiano Ronaldo membenarkan kabar tentang kekasihnya yang sedang hamil. Kabar tersebut terungkap setelah pesepak bola kelahiran 5 Februari 1985 itu melakukan wawancara dengan El Mundo.

Menurut Cristiano Ronaldo, anak keempatnya akan lahir dalam waktu dekat. Ia pun tidak bisa menyembunyikan rasa bahagianya. "Ya, senang sekali," ujarnya seperti yang dilansir dari Aceshowbiz.

Ronaldo mengaku jika anak keempatnya ini begitu berharga baginya. Bahkan ia sudah banyak belajar soal mengasuh anak. "Aku tak cukup baik tapi aku akan mencobanya," tuturnya saat ditanya soal mengganti popok.

Setelah sempat menutupi kabar kehamilannya, Georgina kini tak malu-malu lagi untuk memperlihatkan perutnya yang mulai membesar di depan publik. Pada salah postingan foto di Instagram, ia tampak memakai bikini sambil menggendong bayi.

Perutnya yang besar pun terlihat jelas dalam foto tersebut. Dengan kabar kehamilan ini, anggota keluarga Cristiano Ronaldo resmi akan bertambah. Sebelumnya ia baru saja mempunyai bayi kembar bernama Eva dan Mateo.