Beyonce Akhirnya Unggah Foto Bayi Kembarnya Sebulan Pasca Melahirkan

Rizky Mulyani diperbarui 16 Jul 2017, 21:30 WIB
Sebulan merahasiakan wajah anak kembarnya, akhirnya Beyonce membuat publik memusatkan perhatian kepadanya dengan seketika. Lewat akun Instagramnya, Beyonce mengunggah fotonya yang sedang menggendong si kembar. (Instagram/Beyonce)
Jumat (14/7/2017), Beyonce mengunggah foto bersama anak kembarnya. Ibu tiga anak ini memakai gaun berwarna ungu dengan bagian terbuka di bagian depannya. Beyonce melihat ke arah kamera tanpa tersenyum. (Instagram/Beyonce)
Foto tersebut tampak elegan dengan latar belakang bunga-bunga yang beraneka warna. Ia juga mengenakan selendang berwarna biru yang disangkutkan pada bagian belakang di kepalanya. (Instagram/Beyonce)
Kemunculan Beyonce sambil menggendong anak kembarnya itu tentu membuat masyarakat terkejut. Mereka heboh dengan kemunculan wajah bayi kembar Beyonce itu, dan langsung memberikan komentar di dalamnya. (Instagram/Beyonce)
Foto tersebut langsung disukai oleh jutaan para pengguna Instagram dan dibanjiri ratusan ribu komentar. Mereka sangat senang, akhirnya wajah bayi kembar yang dinanti selama ini muncul juga ke hadapan publik. (Instagram/Beyonce)
Sejak awal kehamilan Beyonce beberapa bulan lalu, ia memang tak henti berpose menunjukkan perut buncitnya. Foto-foto tersebut sangat menarik perhatian masyarakat, karena banyak mengatakan Beyonce sangat cantik. (Instagram/Beyonce)
Namun di awal kehamilan, foto Beyonce sempat menuai pro dan kontra lantaran kabarnya foto kehamilannya kala itu mirip dengan gaya berfoto salah satu artis yang kabarnya lebih dulu melakukan. (Instagram/Beyonce)