Fimela.com, Jakarta Chatting demi chatting dan kencan demi kencan dengan si gebetan sudah berlalu, tapi dia tak juga menunjukkan tanda-tanda akan nembak kamu. Kode sudah tersebar, tapi dia tak juga menerjemahkannnya. Kegalauan pun akhirnya melanda, akan kah hubungan berlanjut ke tahap selanjutnya?
Singkirkan dulu kegalauanmu sejenak. Kesampingkan juga perasaan dan keinginan untuk segera memilikinya . Sekarang, saatnya logikamu bekerja. Kamu harus mencerna situasi yang terjadi. Sering berkomunikasi dan pergi bareng itu tak bisa jadi satu-satunya patokan bahwa keinginanmu untuk bersama, juga merupakan keinginannya. Siapa tahu kamu menganggapnya kencan, tapi dia cuma menganggapnya sekadar pengisi waktu luang.
Kalau sudah begini, memang kamu yang harus bisa membaca isyarat dari dia. Jangan menutup mata kalau memang dia menunjukkan tanda-tanda tidak berminat pacaran sama kamu. Atau malah kamu sendiri belum mengerti tanda-tandanya? Hmm, kalau begitu, simak penjelasannya di bawah ini!
Pertanda #1: dia tidak membawamu ke lingkungannya. Boro-boro mengajakmu main ke tongkrongannya, kalau lagi jalan berdua terus papasan sama temannya, lalu temannya nanya "siapa tuh?" saja, dia cuma akan menjawab "teman", tapi tidak mempersilahkan kalian berkenalan.
Pertanda #2: dia mau chat sama kamu cuma saat dia sedang berada di rumah, bukan di tengah aktivitas. Soalnya kamu tidak sepenting itu untuk diingat atau diperhatikan di sela-sela kesibukan. Di antara sederet hal penting, kamu tidak termasuk salah satunya~
Pertanda #3: dia seru-seru aja kalau diajak ngobrol hal random, tapi tak sedikit pun kamu dibiarkan menyentuh ranah pribadinya. Ya, dia masih se-tertutup itu. Kalau dia berminat pacaran sama kamu, setidaknya saat PDKT dia mau mulai sedikit 'terbuka'.
Itu hanya sedikit contoh isyarat yang harusnya bisa kamu lihat dengan mudah. Apakah ada di antara isyarat tersebut yang tampak dari gebetan kamu? Hmm, hati-hati, ya. Jangan terlalu berharap dulu.