Kesan Kim Soo Hyun Soal Adegan Ranjang dengan Sulli di Film Real

Henry Hens diperbarui 02 Jul 2017, 20:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Di film terbarunyam Real, Kim Soo Hyun harus melakoni adegan ranjang dengan Sulli yang menjadi lawan mainnya. Aktor kelahiran 1988 ini mengaku banyak melakukan kesalahan saat proses syuting adegan ranjang itu.

"Karena ada adegan ranjang, kami jadi mengkhwatirkan banyak hal. Saat mulai syuting adegan itu, Sulli dan aku tak bisa mengucapkan dialog,” ungkap Kim Soo Hyu saat jumpa pers Real beberapa hari lalu, seperti dilansir dari allkpop. “Kami justru sibuk mencium perut masing-masing dan menahan nafas. Karena otot perut kami menegang, suara kami jadi seperti nyamuk dan kami banyak membuat kesalahan," sambungnya.

Sebelumnya, Sulli juga mengatakan hal yang hampir senada dengan Kim Soo Hyun. Tapi sayangnya, curhatan Sulli itu justru membuat pemeran Song Yoo Hwa itu makin dicibir netizen. Hal itu gara-gara pernyataan Sulli tersebut berbanding terbalik dengan postingan dirinya di media sosial beberapa waktu lalu.

"Apa yang sulit kalau kamu sering mengekspos dirimu sendiri di media sosial," tulis seorang netizen. Film Real juga sempat dikritik sebagai film yang terlalu banyak pesan sponsor karena banyak tempelan iklan di sejumlah adegan.

Sementara itu, Real mengisahkan ambisi Jang Tae Young (Kim Soo Hyun) untuk menguasai kota tempat tinggalnya. Film yang dibintangi Sulli ini diberi rating dewasa dan dirilis serentak di sejumlah negara sejak 28 Juni kemarin.