Drama Yoona SNSD, The King In Love Siap Tayang Juli 2017

Puput Puji Lestari diperbarui 22 Jun 2017, 05:55 WIB

Fimela.com, Jakarta Yoona SNSD kembali menyapa penggemarnya lewat drama The King In Love. Dalam serial drama yang dipenuhi para bintang dari MBC ini, Im Yoona berperan sebagai Eun San, putri cantik dari pria terkaya di Goryeo.

Sebuah ikatan yang rumit terjadi saat ia bertemu dengan Wang Won (diperankan oleh Im Siwan), pangeran mahkota Goryeo yang tampan dan ambisius serta sahabat dan pengawalnya yang setia, Wang Rin (Hong Jong Hyun). Sebuah pertemanan yang erat terbentuk di antara mereka bertiga, tetapi hal ini secara cepat pudar karena adanya intrik politik dan hubungan percintaan yang terjadi.

“ONE terus memimpin genre hiburan Korea di Asia Tenggara dengan drama-drama yang spektakuler dan ditayangkan pada waktu yang bersamaan dengan serial drama Korea. Kami tahu apa yang diinginkan para penonton dalam sabuk-waktu "Ppali Ppali" dan hal ini adalah konten premium yang menampilkan pemeran unggulan, nilai produksi yang tinggi serta pengisahan cerita yang menarik.The King In Love adalah salah satu dari blockbuster ONE dan akan bergabung dalam daftar drama-drama sukses lainnya seperti Scarlet Heart, Legend of the Blue Sea dan My Sassy Girl,” tutur Virginia Lim, Senior Vice President and Head of Content, Production and Marketing, Sony Pictures Television Networks Asia.

Im Siwan, anggota dari grup Idol ZE:A kembali ke layar televisi dalam The King In Love sejak menjadi pemeran utama dalam drama ‘Incomplete Life’ tiga tahun yang lalu. Hong Jong Hyun juga bergabung dalam daftar pemain setelah kesuksesannya pada drama Scarlet Heart dan memenangkan Korean Film Directory Society’s Popularity Awards 2016.

Dua episode pertama dari The King In Love yang dibintangi Yoona SNSD akan ditayangkan secara perdana pada tanggal 17 & 18 Juli 2017 pukul 21.15 WIB, dan episode selanjutnya ditayangkan setiap hari Senin dan Selasa pada pukul 20.00 WIB, waktu yang sama dengan penayangan di Korea. ONE TV Asia di Indonesia dapat diakses melalui Big TV Ch 930, Big TV HD Ch 266, First Media HD Ch 338, Indovision Ch 164 dan Transvision HD Ch 324.