Upgrade Fashion Kamu dengan Memakai Warna Fuchsia

Yuni Haumahu diperbarui 19 Jun 2017, 17:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Kamu tahu tidak bedanya warna ungu dan fuchsia? Yup, tentu saja kedua warna tersebut terlihat hampir sama, cuma bedanya fuchsia perpaduan antara warna pink dan ungu, sehinga warna fuchsia terlihat lebih bright bila dibandingkan warna ungu

Ternyata di dunia fashion sendiri warna ini sangat populer dan bikin penampilan makin terlihat nyaris sempurna. Warna ini pula yang bikin warna kulit kamu menjadi lebih cerah bahkan putih. Yuk, coba tampil lebih fresh dengan warna fuchsia dengan items yang bisa kamu padu padankan dengan warna lain. 

Misalkan kamu punya blazer dengan warna tersebut kemudian dipadukan bersama warna jeans, atau celananya berwarna fuchsia di mix dengan atasan warna hitam. Atau kamu juga bisa mengenakan sepatu dan tas dengan warna tersebut bisa banget. Intip yuk inspirasi padu padan busana dengan sentuhan fuchsia yang bikin penampilan kamu makin terlihat stylist.

Blazer dan celana dengan warna yang senada bikin penampilan kamu dilirik banyak orang, kemudian pakai slip on yang bikin makin kece. 

Sweater turtleneck warna fuchsia dipadukan bersama skinny jeans warna abu-abu bikin penampilan matching

Memakai long coat yang dipadukan bersama jeans bikin penampilan terkesan formal namun menarik. 

Kemeja garis-garis dipadupadankan bersama celana berwarna fuchsia tetap saja terlihat matching. 

Atau kamu bisa memakai atasan seperti blouse warna hitam lalu pakai celana fuchsia seperti yang dipakai Gigi Hadid.

Pakai kulot dan atasan tanpa lengan lalu pilih heels dengan warna fuchsia, oke banget kan?

Pilih flat shoes kamu warna fuchsia lalu kenakan celana jeans ya. 

 

 

 

What's On Fimela