Festival Jakarta Great Sale 2017 Serentak Gelar Midnight Sale

Yuni Haumahu diperbarui 17 Jun 2017, 16:36 WIB

Fimela.com, Jakarta Memasuki minggu kedua penyelenggaran Festival Jakarta Great Sale 2017, beberapa pusat perbelanjaan dan mal menggelar acara Midnight Sale secara serentak di 27 pusat perbelanjaan di Jakarta. Kamu dapat belanja menikmati diskon hingga 70% mulai dari tengah malam pada hari Jumat sampai Minggu tanggal 16-18 Juni 2017.

Tahun ini pula bertepatan dengan bulan Ramadan dan hari raya Idul Fitri, selain itu juga kebutuhan anak-anak persiapan masuk sekolah, Wakil Ketua Pelaksana FJGS 2017, Yudi Rakhmat mengatakan melalui FJGS 2017 ini maka masyarakat bisa membeli barang-barang kebutuhan mereka dengan harga yang terjangkau dan murah karena ada banyaknya diskon dan di tahun ini ada sebanyak 81 pusat belanja dan 40 pasar tradisional. 

Tentunya karena diskon besar-besaran inilah maka banyak orang yang tertarik untuk berbelanja keperluan mereka, sehingga mal yang dikunjungi akan membludak dan terjadi antrian yang panjang. Nah, buat kamu yang ingin belanjanya lancar dan sesuai dengan keinginan, berikut ini tips berbelanja saat midnight sale yang wajib untuk kamu simak.

1. Midnight sale biasanya dimulai pukul 20.00 hingga selesai, ada baiknya kamu datang lebih awal untuk menghindari antrean yang panjang dan punya cukup waktu untuk memilih dan mencoba baju. 

2. Siapkan budget sesuai dengan barang yang ingin kamu beli, karena menghindari untuk pengeluaran yang besar.

3. Beli barang yang berguna supaya kamu gak menyesal dan jadi menghambur-hamburkan uang.

4. Cari barang yang diskonnya besar tapi ingat apakah itu pas seperti yang kamu butuhkan.

5. Manfaatkan momen midnight sale ini untuk belanja yang sudah kamu rencanakan ya.

Well, itu dia tips yang bisa kamu jadikan acuan saat lagi berbelanja midnight sale, supaya apa yang sudah kamu rencanakan jadi gak membuang waktu, tenaga dan uang kamu. Happy Shopping!