Fimela.com, Jakarta Aktris Titi Kamal terlibat dalam film Insya Allah, Sah. Sudah merampungkan proses syuting film yang akan tayang pada 25 Juni itu, nyatanya Titi masih disibukkan dengan berbagai agenda promosi sampai sesudah lebaran nanti.
Tak ayal, hal tersebut pun membuat ibu satu anak tersebut merasa kekurangan waktu kebersamaannya dengan keluarga. Bahkan, di ramadan seperti sekarang, Titi harus mencuri-curi waktu ditengah kesibukannya untuk sekedar berkumpul bersama suami dan anaknya.
"Karena aku banyak kegiatan, emang ada kendala sedikit sama waktu ketemu (keluarga). Ini kan tayangnya pas lebaran, jadi lagi promo-promo. Tapi kita usahain banget ketemu walau sebentar," ungkapnya saat ditemui di press screening film Insya Allah, Sah di kawasan Jakarta Pusat, Kamis (15/6/2017).
Meski akan tetap sibuk saat lebaran, namun sebisa mungkin Titi tetap menyempatkan beberapa hari saat lebaran bersama keluarganya.
"Aku belum tau mau mudik apa nggak, tapi sungkeman iya selalu ada sama mama, kaka, semua udah pasti. Biasa abis solat ied," jelasnya.
Dan, sebagai konsekuensi kesibukannya saat lebaran, Titi pun berjanji akan mengurangi aktivitasnya saat semua rangkaian promo film sudah selesai. Hal itu sesuai dengan kesepakatannya dengan sang suami, Christian Sugiono saat meminta izin untuk bermain dalam film produksi MD Pictures tersebut.
"Iya dia (Christian Sugiono) bilang harus lebih banyak waktu buat Juna, aku bilang, 'iya iya ini abis selesai film, aku ingin mengurangi kegiatan karena udah beberapa minggu ini nggak ada libur, bahkan minggu aja aku tetap kerja," ujar Titi Kamal.