Fimela.com, Jakarta Keinginan serta cita-cita mendiang Julia Perez membangun rumah singgah untuk orang yang tidak mampu masih terus akan dilanjutkan. Hal ini dikatakan sang adik, Nia Anggi ketika ditemui saat pengajian serta tahlilan malam ketiga di kediamannya, Raffles Hill, Cibubur, Jakarta Timur, Senin (12/6/2017).
"Kak jupe ngasih amanatnya ke saya kalau rumah singgah itu kalau memang bisa tolong dijalankan. Rumah itu akan sangat bermanfaat buat orang banyak. Untuk anak kecil yang terlantar, dia sedih, kasian banget," ucap Nia Anggi.
Rencana ke depan, kata Nia Anggi memang akan merenovasi dan membuat tempat atau rumah singgah Julia Perez menjadi lebih layak dihuni.
"Kepenginnya diperbesar ya, minta banyak direnovasi ya. Kenapa belum terlaksana juga, kita tidak bisa memasukkan orang kalau rumah itu tidak layak," paparnya.
Tak hanya rumah singgah, tempat ibadah yakni mushola juga menjadi perhatian bagi Jupe semasa hidupnya. Beberapa musolah kata Nia sudah dibantu sang kakak.
"Iya, musholanya itu juga. Nggak ada atap, nggak ada duit, dia sampe jual harta untuk pembangunan mushola. Padahal dia lagi sakit nggak ada uang. Aku tau banget di rekening dia nggak ada duit. Musholanya itu ada di Serang, Banten, lalu di Papua juga dia bantuin kok, dan Insya Allah akan diteruskan," jelas Nia Anggi.
"Katanya ada rezeki nanti, dan memang benar ada saja rezeki, ada saja yang bantu ya. Selalu ada malaikat tangan-tangan yang bantu. Sampai mbak Jupe meninggal tuh ada saja yang bantu, makanya amalnya dia nggak putus," ujar Anggia, adik Julia Perez.