Episode Perdana Putri Titipan Tuhan dan Cut Meyriska Panen Pujian

Henry Hens diperbarui 15 Jun 2017, 18:45 WIB

Fimela.com, Jakarta Sinetron terbaru SCTV Putri Titipan Tuhan sudah tayang sejak 12 Juni kemarin. Akting menawan Cut Meyriska dalam sinetron produksi Sinemart itu sukses mencuri perhatian penonton. Episode perdana Putri Titipan Tuhan memang banyak mendapat respon yang positif.

Banyak netizen yang mengaku terharu dan ikut menangis saat menyaksikan akting mengharukan Cut Meyriska di Putri Titipan Tuhan. Di episode perdananya, Putri Titipan Tuhan sukses meraih rating yang tinggi.

Putri Titipan Tuhan mampu meraih peringkat ke-5 dalam daftar siaran televisi Indonesia. Sinetron yang juga dibintangi aktris senior Widyawati itu itu meraih TVR 3,8 dan TVS 16,0.

Menurut sejumlah netizen, Putri Titipan Tuhan memang menyajikan kisah yang menarik dan sangat menyentuh. Akting aktris senior Widyawati juga ikut menambah kualitas sinetron ini. Mereka mengaku tak akan melewatkan sinetron Putri Titipan Tuhan walaupun kisahnya menguras airmata.

Kalau penasaran ingin menyaksikan akting memikat Cut Meyriska maupun cerita yang menyentuh dan mengharukan, tonton sinetron Putri Titipan Tuhan. Sinetron yang tayang mulai bulan Ramadan ini bisa disaksikan tiap hari jam 20.40 WIB, hanya di SCTV.