Fimela.com, Jakarta Bagi sejumlah pelancong, berbelanja bisa saja jadi satu agenda yang tak boleh terlewatkan saat traveling, apalagi bila komoditinya begitu unik dan belum tentu bisa dijumpai setiap hari. Apakah kamu salah satunya? Kalau iya, maka ulasan ini kiranya penting disimak.
Ya ya ya, kesenangan saat membawa pulang barang yang diingini memang tak tergantikan. Tapi, jangan sampai membuatmu jadi tak cermat dan lalai dalam sejumlah faktor, termasuk soal di mana membeli barang-barang tersebut. Hasrat belanja yang tak terkendali sering kali berakhir pada tagihan pengeluaran yang berlebihan. Tentu kamu tak mau mengalaminya, kan?
Di antara beberapa, bandara merupakan satu tempat di mana kebanyakan belanjaan jadi lebih mahal. Lebih spesifik lagi, terdapat deretan 'kebutuhan' yang tak semestinya kamu beli ketika berada di bandara. Yuk, belanja lebih cermat dengan mencatat barang-barang yang menurut smartertravel.com tak boleh dibeli di bandara!
Duty-Free Merchandise. Meski tergantung bandara, sangat mungkin kamu satu-dua kali tersangkut duty-free deal. Coba pikir lagi, penawaran itu sebenarnya tak membuatmu berbelanja dengan lebih sedikit biaya.
Ya, kamu mungkin akan menemukan barang elektronik, produk kecantikan, dan barang-barang mahal di sana, tapi harganya ternyata bisa lebih murah bila dibeli di 'rumah' atau online. Kalaupun kamu ingin berbelanja duty-free, lakukan sedikit usaha dengan membandingkan harga di tempat lain di luar bandara.
What's On Fimela
powered by
Jangan Menukar Uang di Bandara!
Mata uang asing. Mengingat penukaran mata uang asing sering kali lebih mahal di bandara, maka jangan lakukan hal ini kecuali benar-benar mendesak. Ketimbang menukar, coba periksa biaya administrasi penarikan uang via ATM di destinasi perjalananmu.
Lebih ringkas lagi, kamu bisa melakukan penukaran mata uang sebelum pergi, tapi tidak di money changer di bandara. Cari di pusat perbelanjaan, biasanya nilai tukar di tempat tersebut lebih terjangkau. Tak perlu langsung banyak, pastikan uangmu cukup untuk sampai di pusat kota di tempat tujuan.
Suvenir. Buatlah rencana membeli suvenir sebelum berada di bandara. Selain tak terlalu banyak pilihan, kamu akan dikenakan biaya hampir dua bahkan tiga kali liat untuk barang serupa yang didapati di pusat oleh-oleh.
Namun demikian, poin ini kiranya tak berlaku di semua bandara. Pada beberapa kesempatan, kamu mungkin malah menemukan cenderamata unik buatan seniman lokal yang hanya dijual di bandara, di Portland International Airport misalnya. Well, aturlah pengeluaran traveling dengan lebih bijak dan cermat lagi!